IDENTIFIKASI KEGIATAN EKONOMI NELAYAN PADA MUSIM BARAT DI KECAMATAN UTAN KABUPATEN SUMBAWA

UNSPECIFIED (2024) IDENTIFIKASI KEGIATAN EKONOMI NELAYAN PADA MUSIM BARAT DI KECAMATAN UTAN KABUPATEN SUMBAWA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI_SYAIFUL BAHRI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
Jurnal Syaiful Bahri.pdf

Download (274kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mengidentifikasi kegiatan ekonomi rumahtangga nelayan pada musim barat di Kecamatan Utan Kabupaten Sumbawa; (2) Untuk menganalisis pendapatan rumahtangga nelayan pada berbagai kegiatan ekonomi di Kecamatan Utan Kabupaten Sumbawa; (3) Untuk mengetahui strategi keluarga nelayan dalam mempertahankan hidup pada musim Barat di Kecamatan Utan Kabupaten Sumbawa. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik konsioner. Unit analisis dalam penelitian ini yaitu rumah tangga nelayan di Kabupaten Sumbawa. Responden dalam penelitian berjumlah 30 orang yang terdiri dari 2 desa dipilih secara Purposive Sampling dan dipilih secara quata Sampling. Jenis data yang digunakan adalah data kualitatif dan kuantitatif. Sumber data adalah data primer dan sekunder. Analisis data menggunakan analisis deskriptif. Hasil analisis menunjukkan bahwa (1) Kegiatan ekonomi rumah tangga nelayan di kecamatan Utan adalah bersumber dari perikanan tangkap, buruh, tukang bangunan, gojek dan tukang jaring, kios, jual ikan dan usaha pengeringan ikan. (2) Pendapatan rumahtangga nelayan di Kecamatan Utan sebesar Rp 17.338.595/musim, yang bersumber dari pendapatan perikanan tangkap sebesar Rp. 16.527.263 dan pendapatan non perikanan sebesar Rp. 811.332 yang diperoleh dari kegiatan sampingan seperti kios, Buruh, tukang bangunan, Gojek, Tukang jaring, jual ikan, dan Usaha pengeringan ikan. (3) Strategi keluarga nelayan dalam mempertahankan hidup pada musim Barat di Kecamatan Utan Kabupaten Sumbawa adalah strategi aktif (36,67%), strategi pasif (26,66%), dan strategi jaringan (36,67%)

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Identifikasi Kegiatan Ekonomi, Nelayan, Pendapatan
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 07 Feb 2024 08:13
Last Modified: 07 Feb 2024 08:13
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/44449

Actions (login required)

View Item View Item