PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN 5E TERINTEGRASI PENDEKATAN SAINTIFIK TERHADAP LITERASI SAINS SISWA SMPN 1 KURIPAN TAHUN AJARAN 2016/2017

SURYANI, ALOK IRMA (2017) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN 5E TERINTEGRASI PENDEKATAN SAINTIFIK TERHADAP LITERASI SAINS SISWA SMPN 1 KURIPAN TAHUN AJARAN 2016/2017. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
Jurnal Kemampuan LS.pdf

Download (348kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran 5E terintegrasi pendekatan saintifik terhadap 1) kompetensi literasi sains berdasarkan kemampuan mengidentifikasi isu-isu sains, menjelaskan fenomena sains dan menggunakan fakta atau bukti sains dan 2) kemampuan literasi sains berdasarkan kategori daya nalar siswa yaitu nominal, fungsional, konseptual/prosedural dan multidimensional. Penelitian ini tergolong eksperimen semu dengan pola Pre-Test dan Post-Test Group Design. Populasi penelitian yaitu seluruh siswa kelas IX SMPN 1 Kuripan tahun ajaran 2016/2017. Sampel kelas dipilih dengan teknik Purposive Sampling sehingga didapatkan kelas IX-A sebagai kelas eksperimen dan kelas IX-B sebagai kelas kontrol, dengan sampel berjumlah 50 siswa. Instrumen yang digunakan yaitu tes kompetensi literasi sains berupa soal pilihan ganda dan tes kemampuan literasi sains berupa soal uraian. Data literasi sains dianalisis secara kualitatif dan deskriptif. Hasil analisis data menunjukkan bahwa 1) hasil uji hipotesis menunjukkan model pembelajaran 5E terintegrasi pendekatan saintifik memberikan pengaruh terhadap kompetensi literasi sains (thitung= 4,39 > ttabel = 2,01), 2) kemampuan literasi sains menunjukkan bahwa pada kelas eksperimen berada pada kategori konceptual/prosedural sebanyak 53,8% sedangkan pada kelas kontrol berada pada kategori nominal sebanyak 70,8%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): 5E, pendekatan saintifik, literasi sains
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 21 Jun 2018 04:04
Last Modified: 21 Jun 2018 04:04
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/4565

Actions (login required)

View Item View Item