PENERAPAN METODE MINDSCAPING BERBASIS PAKEM UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR FISIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 11 MATARAM

ERDAWATY, SRI (2010) PENERAPAN METODE MINDSCAPING BERBASIS PAKEM UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR FISIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 11 MATARAM. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
BAB I,II,III,IV,V.doc
Restricted to Repository staff only

Download (619kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas belajar dan prestasi belajar fisika siswa kelas VIII SMP Negeri 11 Mataram pada pokok bahasan gaya dan percepatannya dengan penerapan metode mindscaping berbasis PAKEM. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam tiga siklus. Masing-masing siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, evaluasi, dan refleksi. Data aktivitas belajar siswa diperoleh dengan cara observasi sedangkan data prestasi belajar siswa diperoleh dengan pemberian tes obyektif pada akhir tiap siklus. Penerapan metode mindscaping berbasis PAKEM pada penelitian ini dikatakan berhasil apabila 85% siswa mencapai prestasi belajar  65, sedangkan aktivitas belajar siswa minimal berkategori aktif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan aktivitas belajar siswa tiap siklusnya, yakni pada siklus I berkategori cukup aktif menjadi sangat aktif pada siklus II dan pada siklus III. Prestasi belajar siswa terlihat dari nilai ketuntasan klasikal yang mengalami peningkatan pada tiap siklusnya, masing-masing mempunyai nilai sebesar 76% pada siklus I, 80% pada siklus II, dan 92% pada siklus III. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan metode mindscaping berbasis PAKEM telah berhasil terlaksana dalam upaya meningkatkan aktivitas belajar dan prestasi belajar fisika siswa pada pokok bahasan gaya dan percepatannya.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Metode mindscaping, PAKEM, prestasi belajar.
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 05 Jul 2018 01:33
Last Modified: 05 Jul 2018 01:33
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/5042

Actions (login required)

View Item View Item