PENERAPAN METODE OUTDOOR STUDY UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA KELAS IV SDN 3 BELEKA TAHUN PELAJARAN 2016/2017

RAHMAN, ABDUL (2017) PENERAPAN METODE OUTDOOR STUDY UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA KELAS IV SDN 3 BELEKA TAHUN PELAJARAN 2016/2017. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan di SDN 3 Beleka, masalah yang ada, adalah hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA yang masih rendah. Tindakan yang dilakukan peneliti untuk mengatasi permasalahan tersebut, adalah penerapan metode outdoor study dengan tujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA di kelas IV SDN 3 Beleka. Jenis penelitian yang digunakan, adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 2 siklus, siklus terdiri dari 4, yaitu perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi dan evaluasi, tahap refleksi. Metode pengumpulan data yang digunakan, yaitu tes dan observasi. Instrumen pengumpulan data berupa soal tes berbentuk pilihan ganda dan lembar observasi berbentuk lembar observasi aktivitas guru dan siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan terjadi peningkatan kualitas proses pembelajaran, dimana pada siklus I guru berkategori baik dengan skor 9 dan pada siklus II aktivitas guru berkategori sangat baik dengan perolehan skor 15. Demikian untuk aktivitas belajar siswa pada siklus I memperoleh skor 9,5 dengan kurang aktif, dan pada siklus II meningkat dengan memperoleh skor 13,5 aktif. Untuk hasil belajar siswa diperoleh nilai rata-rata pada siklus I sebesar 67,64 dengan presentase ketuntasan klasikal 58,8% dan meningkat pada siklus II dengan nilai rata-rata 80 dengan presentase ketuntasan klasikal 88% dengan KKM sama dengan atau lebih dari 70. Hasil tersebut menunjukkan aktivitas guru dan siswa serta hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA di kelas IV SDN 3 Beleka Tahun Pelajaran 2016/2017 sudah meningkat.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Metode Outdoor study, Hasil belajar IPA
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 30 Aug 2017 06:19
Last Modified: 30 Aug 2017 06:19
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/547

Actions (login required)

View Item View Item