UPAYA MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN TOLERANSI SISWA KELAS VIII SMP MUHAMMADIYAH MATARAM MELALUI METODE PEMBELAJARAN VCT TIPE ROLE PLAYING PADA MATA PELAJARAN PKn

WIRAWAN, FANDI (2013) UPAYA MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN TOLERANSI SISWA KELAS VIII SMP MUHAMMADIYAH MATARAM MELALUI METODE PEMBELAJARAN VCT TIPE ROLE PLAYING PADA MATA PELAJARAN PKn. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
ISI SKRIPSI FANDI.doc
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan toleransi siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah Mataram pada mata pelajaran PKn melalui pembelajaran Value Clarification Tehnique (VCT) tipe role playing. Adapun subjek dalam penelitian ini adalah guru PKn dan siswa Kelas VIII SMP Muhammadiyah Mataram yang berjumlah 21 orang, terdiri dari 17 siswa laki-laki dan 4 siswa perempuan. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Researh) yang dilaksanakan melalui 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 tahapan yang berkesinambungan yaitu: (1) perencanaan; (2) pelaksanaan; (3) pengamatan/observasi; dan (4) refleksi. Data perencanaan pembelajaran dikumpulkan melalui teknik dokumenter sementara untuk pelaksanaan pembelajaran tentang penerapan metode pembelajaran dan hasil belajar afektif siswa dikumpulkan dengan menggunakan teknik observasi dan wawancara. Selanjutnya data yang dikumpulkan dianalisis secara kualitatif. Adapun indikator kinerja dalam penelitian ini adalah apabila penerapan metode pembelajaran Value Clarification Technique (VCT) tipe role playing mencapai ≥ 85%, sementara untuk keaktifan siswa tiap individu serendah-rendahnya ≤ 90%, dan toleransi (hasil belajar afektif) siswa secara individu mencapai ≥ 85% dan secara klasikal mencapai ≥ 75% dalam pembelajaran dengan menggunakan metode pembelajaran Value Clarification Technique (VCT) tipe role playing. Telah diketahui terjadi peningkatan indikator kinerja variabel tindakan dalam penerapan metode Value Clarification Technique (VCT) tipe role playing yaitu pada siklus I mencapai 73,91%, dan siklus II mencapai 95,65% melampaui target yang ditentukan 85%. Mengenai keaktifan siswa pencapaian kategori aktif pada siklus I 38,10%, siklus II 85,71%. Sementara untuk toleransi (hasil belajar afektif) siswa dalam pembelajaran PKn dengan metode Value Clarification Technique (VCT) tipe role playing, siswa yang mencapai kategori toleran pada siklus I sebanyak 42,85%, dan siklus II mencapai 85,71%. Salah satu tindakan perbaikan yang membuat hal ini meningkat yaitu guru memotivasi dan membimbing siswa dalam mengembangkan kemampuannya baik dalam mengemukakan pendapat maupun pandangannya terkait hasil pemeranan yang telah dilakukan oleh temannya. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan metode pembelajaran Value Clarification Technique (VCT) tipe role playing dapat meningkatkan keaktifan dan toleransi (hasil belajar afektif) siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah Mataram pada mata pelajaran PKn.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Keaktifan, toleransi, dan metode pembelajaran Value Clarification Technique (VCT) tipe role playing.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 14 Jul 2018 03:58
Last Modified: 14 Jul 2018 03:58
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/5827

Actions (login required)

View Item View Item