IDENTIFIKASI PERKEMBANGAN BAHASA ANAK USIA 5 – 6 TAHUN DI PAUD SE-KECAMATAN SEKARBELA TAHUN AJARAN 2012/2013

ANDRIANI, YOMI (2013) IDENTIFIKASI PERKEMBANGAN BAHASA ANAK USIA 5 – 6 TAHUN DI PAUD SE-KECAMATAN SEKARBELA TAHUN AJARAN 2012/2013. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
BAB I.docx
Restricted to Repository staff only

Download (27kB)

Abstract

Masa kanak-kanak merupakan usia yang paling penting dan tepat untuk mengembangkan kemampuan berbahasa anak, karena pada masa ini sering disebut masa “Golden age”. Masa ini sangat peka dalam mendapatkan stimulus dari lingkungannya. Permasalahan dalam penelitian ini adalah perkembangan bahasa anak usia 5-6 tahun manakah yang berkembang, dominan berkembang sesuai harapan, dan pada kegiatan manakah indikator perkembangan bahasa anak yang dominan di PAUD se- Kecamatan Sekarbela tahun ajaran 2012/2013. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui perkembangan bahasa anak usia 5-6 tahun yang berkembang, dominan sesuai harapan dan pada saat kegiatan mana perkembangan bahasa anak yang dominan di PAUD se-Kecamatan Sekarbela Tahun Ajaran 2012/2013. Jenis penelitian adalah penelitian survey, dengan populasi 356 anak yang berada pada 28 Lembaga PAUD dan sampel penelitian 53 anak yang berada pada 5 Lembaga PAUD Se-Kecamatan Sekarbela tahun ajaran 2012/2013. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Sampel Purposive. Hasil penelitian Perkembangan bahasa Anak Usia 5-6 Tahun yang berkembang di PAUD se-Kecamatan Sekarbela tahun ajaran 2012/2013 adalah mengerti beberapa perintah secara bersamaan; dapat berpartisipasi dalam percakapan; menjawab pertanyaan yang lebih kompleks; memahami aturan dalam permainan; memahami cerita yang dibacakan; bicara sangat jelas; peningkatan kemampuan bercerita; mengulang kalimat yang lebih kompleks; menyebutkan nama sendiri, jenis kelamin, dan alamat; membaca nama sendiri; mengenal huruf awal; membaca puisi; menulis nama sendiri; membuat coretan; menirukan huruf; dan menyalin tulisan. Indikator yang dominan berkembang sesuai harapan di PAUD se-Kecamatan Sekarbela adalah kemampuan menyimak yang diterapkan pada saat kegiatan lingkungan main dan sebelum main.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Perkembangan Bahasa
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 20 Jul 2018 02:31
Last Modified: 20 Jul 2018 02:31
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/6221

Actions (login required)

View Item View Item