PENGARUH MASSA RAGI FERMENTASI DAN TEMPERATUR DISTILASI TERHADAP SIFAT FISIK BIOALKOHOL BONGGOL PISANG SEBAGAI BAHAN BAKAR ALTERNATIF

PURWADI, ZAPUTRA (2013) PENGARUH MASSA RAGI FERMENTASI DAN TEMPERATUR DISTILASI TERHADAP SIFAT FISIK BIOALKOHOL BONGGOL PISANG SEBAGAI BAHAN BAKAR ALTERNATIF. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
BAB I .docx

Download (26kB)

Abstract

Kebutuhan dunia akan energi fosil yang semakin meningkat dan terbatasnya ketersediaan energi fosil menyebabkan perhatian dunia saat ini ditujukan untuk mencari sumber-sumber energi alternatif terbarukan yang ramah lingkungan, seperti energi biomassa, energi hidro, energi geotermal, dan energi surya. Berdasarkan permasalahan tersebut Presiden Republik Indonesia mengeluarkan instruksi No. 1 Tahun 2006 tentang Penyediaan dan Pemanfaatan Bahan Bakar Nabati (Biofuel) sebagai bahan bakar alternatif. Bahan baku bioalkohol yang digunakan dalam penelitian ini adalah bonggol pisang. Proses pembuatan bioalkohol bonggol pisang meliputi hidrolisis pati, fermentasi, dan distilasi. Metode hidrolisis yang digunakan adalah metode hidrolisis asam (HCl). Fermentasi dilakukan selama 8 hari dengan massa ragi saccaromyces cereveceae sebesar 20 gr, 30 gr, dan 40 gr. Proses distilasi dilakukan selama 2 jam dengan temperatur distilasi sebesar 70 °C, 80 °C, dan 90 °C. Penelitian ini menghasilkan kadar alkohol tertinggi sebesar 43 % pada massa ragi saccaromyces cereveceae 30 gr dengan temperatur distilasi 80 °C. Volume bioalkohol tertinggi diperoleh sebesar 147 ml atau yieldnya 14.7% pada massa ragi saccaromyces cereveceae 30 gr dengan temperatur distilasi 90 °C. Specific gravity (SG) terbaik diperoleh sebesar 0.89783 pada massa ragi saccaromyces cereveceae 30 gr dengan temperatur distilasi 80 °C

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): bonggol pisang, volume bioalkohol, kadar alkohol, Specific Gravity
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Ayus Suyarsih
Date Deposited: 20 Jul 2018 02:30
Last Modified: 20 Jul 2018 02:30
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/6249

Actions (login required)

View Item View Item