PENGARUH PENGGUNAAN HORMON GIBGRO DAN MEDIA TANAM TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT SUKUN (Artocarpus altilis Park) ASAL STEK AKAR

MIRA ALFIA, MIRA ALFIA (2013) PENGARUH PENGGUNAAN HORMON GIBGRO DAN MEDIA TANAM TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT SUKUN (Artocarpus altilis Park) ASAL STEK AKAR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
skripsi mira alfia.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (697kB)

Abstract

ABSTRAK Sukun (Artocarpus altilis Park) merupakan salah satu bahan pangan yang sangat penting dalam menunjang program diversifikasi pangan. Di samping itu, tanaman ini bermanfaat sebagai tanaman peneduh, penghijauan, dan tanaman konservasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan hormon gibgro dan media tanam terhadap pertumbuhan bibit sukun.. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimental menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri atas 2 kombinasi perlakuan. Perlakuan pertama adalah hormon gibgro yang terdiri atas 4 aras yaitu tanpa penggunaan hormon (A0), penggunaan hormon 0,5% (A1), penggunaan hormon 1% (A2), penggunaan hormon 1,5% (A3), dan faktor ke dua media tanam yang juga terdiri dari 4 aras yaitu tanpa penggunaan kompos (N0), penggunaan kompos 5 ton/Ha (N1), penggunaan kompos 10 ton/Ha (N2), penggunaan kompos 15 ton/Ha (N3). Dari kombinasi ke-2 perlakuan menghasilkan 16 kombinasi, setiap kombinasi terdiri dari 3 ulangan sehingga menghasilkan 48 sampel polybag. Parameter yang diamati dalam penelitian ini adalah persentase hidup, tinggi bibit, diameter bibit, jumlah daun, berat brangkasan kering tanaman, dan kekokohan semai. Hasil pengamatan di uji menggunakan analisis sidik ragam pada taraf nyata 5 %. Dari hasil tersebut menunjukkan hasil yang tidak berbeda nyata terhadap parameter yang diamati. Namun, kombinasi perlakuan A1N3 memberikan pengaruh terbaik diantara kombinasi yang lainnya.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci : Hormon gibgro, Media Tanam, Pertumbuhan Artocarpus altilis Park.
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Divisions: Program Studi Kehutanan
Depositing User: M Jafar Jafar
Date Deposited: 20 Jul 2018 02:29
Last Modified: 20 Jul 2018 02:29
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/6266

Actions (login required)

View Item View Item