ANALISIS RENTABILITAS USAHA TERNAK SAPI SIMBAL DI KABUPATEN LOMBOK TIMUR

PURNAWATI, PURNAWATI (2017) ANALISIS RENTABILITAS USAHA TERNAK SAPI SIMBAL DI KABUPATEN LOMBOK TIMUR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI_PURNAWATI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui :(1)Berapa besar pendapatan peternak dari usaha sapi Simbal di Kabupaten Lombok Timur; (2) Kelayakan usaha sapi Simbal di Kabupaten Lombok Timur; (3) Rentabilitas usaha ternak sapi Simbal di Kabupaten Lombok Timur. Penelitianini dilakukan dengan menggunakan metode survei di Kabupaten Lombok Timur. Sebagai objek penelitian adalah masyarakat petani/peternak yang memelihara sapi Simbal dan memiliki pengalaman minimal lima tahun. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2016 sampai bulan Februari tahun 2017. Dari 20 Kecamatan di Kabupaten Lombok Timur diambil satu Kecamatan sampel secara purposive dengan pertimbangan, kecamatan tersebut memiliki populasi sapi terbanyak, yaitu Kecamatan Pringgasela (14.326 ekor).Variabel yang diamati dalam penelitian ini terdiri dari variable pokok dan variable penunjang. Variabel pokok terdiri dari biaya produksi, pendapatan dan kelayakan usaha yang dilihat dari Benefit Cost Ratio (B/C Ratio) dan Rentabilitas, sedangkan variable penunjang terdiri dari : (1) Keadaan umum daerah penelitian, dan(2). Karakteristik peternak responden. Hasil penelitian menunjukkan : (1) Pendapatan bersih usaha ternak sapi Simbal di Kabupaten Lombok Timur rata-rata sebesar Rp.15.531.467 per peternak per tahun atau rata-rata sebesar Rp7.765.734 per ekor per tahun. (2)Usaha ternak sapi Simbal di Kabupaten Lombok Timur layak untuk dikembangkan karena BCR nya lebih besar dari 1 (1,38). (3) Nilai Rentabilitas usaha ternak sapi Simbal di Kabupaten Lombok Timur sebesar 38%, lebih tinggi dibandingkan dengan bunga bank BNI yang berlaku saat penelitian dilakukan, yaitu 9%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): rentabilitas, sapi simbal, pendapatan.
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: M Jafar Jafar
Date Deposited: 25 Jul 2018 02:21
Last Modified: 25 Jul 2018 02:21
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/6746

Actions (login required)

View Item View Item