PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL STAD (Student Teams Achievement Division) DALAM PEMBELAJARAN SAIN KELAS V SDN 06 CAKRANEGARA TAHUN PELAJARAN 2009 – 2010

HARIANI, ISMAYA (2010) PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL STAD (Student Teams Achievement Division) DALAM PEMBELAJARAN SAIN KELAS V SDN 06 CAKRANEGARA TAHUN PELAJARAN 2009 – 2010. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
ISMAYA HARIANI, S1 PGSD.doc
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Proses belajar mengajar merupakan inti dari proses pendidikan cara mengajar suatu proses yang mengandung serangkaian perbuatan guru dan siswa atas dasar hubungan timbal balik yang berlangsung dalam situasi edukatif untuk mencapai tujuan tertentu. Dalam proses belajar-mengajar tersirat adanya suatu kesatuan kegiatan yang tak terpisahkan antara siswa yang belajar dan guru yang mengajar. Mengajar adalah membimbing kegiatan belajar siswa sehingga ia mau belajar. Dengan demikian aktivitas murid sangat diperlukan dalam kegiatan belajar-mengajar sehingga muridlah yang seharusnya aktif, sebab murid sebagai subjek didik adalah yang merencanakan, dan ia sendiri yang melaksanakan belajar. Serta dalam pembelajaran IPA siswa dituntut harus aktif secara fisik, mental, intelektual, dan emosional untuk memperoleh hasil belajar yang merupakan perpaduan antara kognitif, afektif, dan psikomotor. Dalam pembelajaran IPA kebanyakan prestasi siswa kurang meningkat, Karena kurangnya keaktifan siswa dalam belajar. Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan dengan guru kelas yang bersangkutan, siswa masih sering merasa kesulitan dalam mengerjakan soal-soal setelah mendapat penjelasan dari guru. Guru dalam pembelajaran masih dominan menggunakan metode ceramah. Penelitian ini bertujuan untuk untuk menemukan upaya peningkatan prestasi belajar pada mata pelajaran IPA pokok bahasan pesawat sederhana dan alat-alat optik kelas V SDN 06 Cakranegara dengan menggunakan pembelajaran model STAD Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan dalam 2 siklus yang terdiri dari empat tahapan yaitu: perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SDN 06 Cakranegara yang berjumlah 24 orang siswa. Data dikumpulkan dengan menggunakan lembar observasi dan tes evaluasi belajar. Keseluruhan data dianalisis secara kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penelitian ini berhasil mencapai tujuan. Hasil pelaksanaan tindakan siklus I diperoleh rata-rata prestasi belajar sebesar 74,16 % dan ketuntasan klasikal sebesar 75 % . Pada siklus II rata-rata prestasi belajar meningkat menjadi 87,92% dan ketuntasan klasikal meningkat menjadi 100 %.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): pelaksanaan tindakan siklus I diperoleh rata-rata prestasi belajar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 31 Jul 2018 06:20
Last Modified: 31 Jul 2018 06:20
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/7085

Actions (login required)

View Item View Item