PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS SISWA DAN HASIL BELAJAR KOGNITIF MATA PELAJARAN IPA SISWA KELAS V SDN 23 AMPENAN TAHUN AJARAN 2010/2011

ROHANA, ROHANA (2011) PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS SISWA DAN HASIL BELAJAR KOGNITIF MATA PELAJARAN IPA SISWA KELAS V SDN 23 AMPENAN TAHUN AJARAN 2010/2011. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
proposal_2.docx
Restricted to Repository staff only

Download (796kB)

Abstract

Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas dengan dua siklus. Tiap siklus terdiri atas tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Tindakan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah penerapan pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw . Adapun tujuan penelitian tindakan kelas ini ialah untuk meningkatkan aktivitas siswa dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA kelas V SDN 23 Ampenan . Data aktivitas siswa dikumpulkan melalui tehnik observasi dan data hasil belajar kognitif dengan tehnik tes tertulis. Hasil penelitian menunjukan bahwa aktivitas siswa dan hasil belajar kognitif siswa menunjukan peningkatan. Pada siklus I aktivitas siswa dari nilai 9 (cukup aktif) dan pada siklus II menjadi 17 (sangat aktif). Hal ini menunjukan sudah memenuhi indikator ketercapain yang telah di tentukan yaitu minimal berkategori cukup aktif. Hasil belajar kognitif siklus I rata-rata kelas adalah 59,72 pada siklus II rata-rata kelas meningkat menjadi 85,94. Apabila dihitung dengan Prosentase ketuntasan klasikal, pada siklus I hanya mencapai 54,05% dan pada siklus II naik menjadi 91,89%. Hal ini menunjukan sudah memenuhi indikator ketercapain yang telah ditentukan yaitu 80% siswa mendapat nilai ≥ 65. Kesimpulan yang dapat di ambil adalah dengan menggunakan penerapan pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dapat meningkatkan aktivitas siswa dan hasil belajar kognitif pada mata pelajaran IPA siswa kelas V SDN 23 Ampenan Tahun Ajaran 2010/2011.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw, Aktivitas Siswa, Hasil Belajar Kognitif, IPA
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 31 Aug 2018 01:09
Last Modified: 31 Aug 2018 01:09
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/7582

Actions (login required)

View Item View Item