PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PERMULAAN DENGAN MEDIA KARTU HURUF SISWA KELAS II SDN 2 BANYUMULEK TAHUN AJARAN 2011/2012

Nurhayani, Nurhayani (2012) PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PERMULAAN DENGAN MEDIA KARTU HURUF SISWA KELAS II SDN 2 BANYUMULEK TAHUN AJARAN 2011/2012. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
BAB I nung.docx
Restricted to Repository staff only

Download (34kB)

Abstract

Permasalahan yang ditemukan di kelas II SDN 2 Banyumulek yaitu dalam proses pembelajaran Bahasa Indonesia guru tidak menggunakan media pembelajaran, guru masih menerapkan metode konvensional yaitu metode ceramah, di mana guru menjelaskan materi dan siswa hanya mendengarkan penjelasan dari guru, yang pada akhirnya keterampilan siswa dalam membaca kurang lancar, sehingga prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia masih rendah. Adapun masalahnya adalah bagaimanakah peningkatan keterampilan membaca permulaan dengan menggunakan media kartu huruf siswa kelas II SDN 2 Banyumulek tahun ajaran 2011/2012? Berdasarkan permasalahan di atas maka tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan membaca permulaan dengan menggunakan media kartu huruf siswa kelas II SDN 2 Banyumulek tahun ajaran 2011/2012. Penelitian tindakan kelas (PTK) berlangsung dua siklus dan tiap siklus terdiri atas tahap, perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, evaluasi dan refleksi. Berdasarkan hasil analisis data untuk skor aktivitas siswa dalam penelitian ini terjadi peningkatan 16,2 dengan kriteria sedang menjadi 18,9 pada siklus II dengan kriteria tinggi dan ketuntasan hasil balajar siswa siklus I diperoleh nilai 70% dan terjadi peningkatan menjadi 95% pada siklus II sehingga penelitian sudah dianggap terlaksana karena telah mencapai ketuntasan yang telah diharapkan, maka setelah menggunakan media pembelajaran dalam bentuk media kartu huruf terjadi peningkatan yang signifikan (meyakinkan) sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa dengan menggunakan media kartu huruf pada mata pelajaran Bahasa Indonesia siswa kelas II SDN 2 Banyumulek tahun ajaran 2011/2012 mengalami peningkatan baik aktivitas maupun hasil belajar siswa, dan dapat dilihat dari perolehan skor rata-rata aktivitas dan hasil belajar siswa setiap siklus.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Keterampilan Permulaan.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 08 Sep 2018 02:37
Last Modified: 08 Sep 2018 02:37
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/7819

Actions (login required)

View Item View Item