PENERAPAN METODE PENUGASAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SDN 14 MATARAM TAHUN PELAJARAN 2012/2013

SARI, DEVITA ERDIAN (2013) PENERAPAN METODE PENUGASAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SDN 14 MATARAM TAHUN PELAJARAN 2012/2013. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
7_Isi Skripsi Bab I-III.docx
Restricted to Repository staff only

Download (69kB)

Abstract

Di SDN 14 Mataram nilai KKM IPA sebesar 76 untuk kelas V. Kenyataan hasil belajar IPA sebagian besar siswa masih rendah. Hal itu tercermin dari nilai ulangan harian IPA mereka, dari jumlah keseluruhan siswa hanya 12 siswa (67%) tuntas belajar berada diatas KKM sedangkan 6 siswa (33%) tidak tuntas belajar berada dibawah KKM. Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk mengetahui sejauh mana penerapan metode penugasan dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas V SDN 14 Mataram tahun pelajaran 2012/2013, serta mengukur hasil belajar IPA siswa dengan diterapkannya metode penugasan. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Adapun langkah-langkah dalam penelitian tindakan kelas ini terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi, serta evaluasi dan refleksi. Pada siklus I kinerja guru sebesar 77 kategori baik meningkat menjadi 83 pada siklus II kategori sangat baik. Keaktifan siswa siklus I rata-rata 53 kategori cukup aktif dan mengalami peningkatan pada siklus II rata-rata 70 kategori aktif. Setelah dilakukan pembelajaran dalam 2 siklus dengan menggunakan metode penugasan pada materi pokok tanah, air, dan struktur bumi, peningkatan hasil belajar siswa dapat dilihat yaitu dari nilai rata-rata 81 pada siklus I presentase ketuntasan belajar 71% mengalami peningkatan pada siklus II dengan nilai rata-rata 96 presentase ketuntasan belajar mencapai 100%. Dapat dilihat nilai rata-rata siswa mengalami peningkatan pada siklus II sebesar 15 dan presentase ketuntasan hasil belajar sebesar 29%. Hasil yang diperoleh tersebut menunjukkan bahwa penggunaan metode penugasan dalam pembelajaran dapat meningkatkan hasil belajar siswa IPA siswa kelas V SDN 14 Mataram tahun pelajaran 2012/2013.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Metode Penugasan, Hasil Belajar IPA
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 29 Sep 2018 03:19
Last Modified: 29 Sep 2018 03:19
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/8044

Actions (login required)

View Item View Item