PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN 2 SENGKERANG TAHUN PELAJARAN 2012-2013

SUDARMINI, IDA AYU PUTU (2013) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN 2 SENGKERANG TAHUN PELAJARAN 2012-2013. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
RINGKASAN SKRIPSI.docx
Restricted to Repository staff only

Download (146kB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematka masih rendah dari mata pelajaran lain. Hal ini dikarenakan proses belajar siswa yang kurang aktif disebabkan metode guru dalam kegiatan belajar mengajar kurang bervariasi. Nilai rata-rata siswa kelas IV pada mata pelajaran matematika semester I tahun pelajaran 2012/2013 adalah 58 dengan KKM 65. Untuk mengatasi masalah ini dilakukan penelitian yang bertujuan meningkatkan hasil belajar matematika dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD. Penelitian Tindakan Kelas ini dilakukan sebanyak dua siklus pada siswa kelas IV semester I di SDN 2 Sengkerang, Praya Timur. Tiap siklus terdiri dari empat komponen penelitian tindakan yaitu perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan aktivitas belajar siswa selama kegiatan pembelajaran yaitu, siklus I 15,15 tergolong kurang aktif dan pada siklus II 20,90 tergolong sangat aktif. Hasil penelitian juga menunjukkan adanya peningkatan pada hasil belajar yaitu, siklus I dengan perolehan nilai rata-rata kelas 68,89 dengan ketuntasan klasikal 66,67% dan siklus II dengan perolehan nilai rata-rata 80,55 dengan ketuntasan klasikal 88,88%. Untuk mencapai ketuntasan belajar dibutuhkan 85% siswa yang mendapat nilai ≥60. Hasil yang diperoleh tersebut menunjukkan bahwa Penerapan Modek Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD dapat Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV SDN 2 Sengkerang Tahun Pelajaran 2012-2013.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Hasil Belajar, Metode Kooperatif Tipe STAD..
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 29 Sep 2018 03:16
Last Modified: 29 Sep 2018 03:16
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/8101

Actions (login required)

View Item View Item