IDENTIFIKASI BIDANG GELINCIR TANAH LONGSOR DI DESA GUNTUR MACAN KECAMATAN GUNUNGSARI DENGAN METODE SEISMIK REFRAKSI

Wisnadi, Wisnadi (2018) IDENTIFIKASI BIDANG GELINCIR TANAH LONGSOR DI DESA GUNTUR MACAN KECAMATAN GUNUNGSARI DENGAN METODE SEISMIK REFRAKSI. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
jurnal Q.pdf

Download (635kB) | Preview

Abstract

Identifikasi bidang gelincir tanah longsor telah dilakukan di Desa Guntur Macan Kecamatan Gunungsari Kabupaten Lombok Barat dengan menggunakan metode seismik refraksi. Tujuan penelitian ini adalah menentukan litologi dan posisi bidang gelincir serta ketebalan tanah yang berpotensi longsor. Akuisisi data seismik refraksi dilakukan sebanyak 4 lintasan dengan konfigurasi sumber gelombang seismik dan geophone diletakkan pada satu garis lurus, spasi geophone 2 m, 5 shot pada setiap lintasan dengan panjang 96 m, menggunakan seismograf PASI 24 channel. Pengolahan data seismik refraksi menggunakan software Winsism V.12.4 dengan metode interpretasi intercept time. Hasil interpretasi menunjukkan bahwa di lokasi penelitian terdeteksi litologi antara lain tanah, lempung pasiran, dan lempung. Potensi bidang gelincir diduga ada pada dua posisi. Bidang gelincir pertama berada pada batas antar lapisan tanah dengan lempung pasiran dengan kedalaman 1,67 m – 6, 62 m, sedangkan bidang gelincir kedua berada pada batas antar lapisan lempung pasiran dengan lapisan lempung dengan kedalaman 7,58 m – 13,85 m. lapisan yang berpotensi longsor merupakan tanah lapuk dengan ketebalan mencapai 6,62 m dan lapisan tanah dengan lapisan lempung pasiran dengan ketebalan mencapai 13,85 m.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): bidang gelincir, tanah longsor, seismik refraksi
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 03 Oct 2018 02:15
Last Modified: 03 Oct 2018 02:15
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/8208

Actions (login required)

View Item View Item