PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENERAPAN METODE PERMAINAN KARTU KOSONG PADA SISWA KELAS 2 SDN 3 SENGKOL TAHUN PELAJARAN 2013/2014

HARIATI, BAIQ RAMDANI (2013) PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENERAPAN METODE PERMAINAN KARTU KOSONG PADA SISWA KELAS 2 SDN 3 SENGKOL TAHUN PELAJARAN 2013/2014. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Jurnal Ramdani.docx

Download (51kB)

Abstract

Salah satu masalah yang dihadapi guru SDN 3 Sengkol adalah rendahnya hasil belajar siswa khususnya pada mata pelajaran matematika dikarenakan metode pembelajaran yang digunakan oleh guru tidak bervariasi sehingga motivasi peserta didik dalam pembelajaran sangat kurang. Untuk memecahkan masalah tersebut peneliti mencoba menerapkan metode permainan kartu kosong. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah upaya peningkatan hasil belajar matematika materi pokok penjumlahan dan pengurangan melalui penerapan metode permainan kartu kosong pada siswa kelas 2 SDN 3 Sengkol tahun pelajaran 2013/2014. Subyek dari penelitian ini adalah siswa kelas II SDN 3 Sengkol. Instrumen penelitian terdiri dari RPP, lembar observasi aktivitas siswa dan guru, LKS, soal evaluasi. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif untuk hasil belajar siswa dan data kualitatif untuk lembar observasi kegiatan guru dan siswa. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK), yang dilaksanakan dalam dua siklus. Hasil Penelitian didapatkan penerapan metode permainan kartu kosong dapat meningkatkan hasil belajar matematika pada siswa dengan persentase ketuntasan pada siklus I sebesar 76,47% dan meningkat menjadi 94% pada siklus II. Penerapan metode permainan kartu kosong dapat meningkatkan aktivitas mengajar guru kelas II SDN 3 Sengkol tahun pelajaran 2013/2014 dimana pada siklus I aktivitas guru berkategori baik dan pada siklus II aktivitas guru berkategori sangat baik. Penerapan metode permainan kartu kosong dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas II SDN 3 Sengkol tahun pelajaran 2013/2014, dimana pada siklus I dan II siswa sebagian besar tergolong aktif.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Metode permainan kartu kosong, hasil belajar.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 11 Oct 2018 08:02
Last Modified: 11 Oct 2018 08:02
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/8610

Actions (login required)

View Item View Item