APLIKASI METODE RESPONSE SURFACE (RSM) UNTUK MENGOPTIMALKAN KUALITAS BATA NON BAKAR THE APPLICATION OF RESPONSE SURFACE METHOD (RSM) TO OPTIMIZE THE QUALITY OF NON BURNING BRICKS

MARCHELINA, NADELLA (2017) APLIKASI METODE RESPONSE SURFACE (RSM) UNTUK MENGOPTIMALKAN KUALITAS BATA NON BAKAR THE APPLICATION OF RESPONSE SURFACE METHOD (RSM) TO OPTIMIZE THE QUALITY OF NON BURNING BRICKS. S1 thesis, UPT. Perpustakaan Unram.

[img] Text
Tugas Akhir.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Batu bata atau bata merah adalah bahan bangunan yang sangat diminati. Salah satu alasan yang membuat bata merah ini lebih disukai adalah karena kemudahannya dibongkar pasang ketika rumah direnovasi. Namun bata memiliki kelemahan yang mendasar yaitu proses pembakaran yang memakan waktu lama. Salah satu alternatif untuk mengatasi masalah ini adalah dengan mencoba menggunakan bata non bakar. Pada penelitian variabel bebasnya adalah bahan yang digunakan yaitu semen, pasir dan tanah liat. Bahan campuran bata non bakar dibuat kombinasi dengan desain eksperimen response surface untuk mencari komposisi kuat tekan yang paling baik. Campuran bahan yang sudah dikodekan, dicetak kemudian dikeringkan pada suhu ruangan selama 7 hari, selanjutnya dilakukan pengujian kuat tekan yang menjadi variabel respon. Dari hasil penelitian didapatkan komposisi optimal bata non bakar adalah untuk semen sebesar 21.034%, pasir 28.9651% dan 50% tanah liat. Inovasi bata ini dapat menghasilkan kualitas bata yang cukup baik. Ini dapat dilihat dari perbandingan kuat tekan bata non bakar dengan bata bakar biasa. Kuat tekan yang dihasilkan bata non bakar sebesar 50.22 kg/cm2 sedangkan bata bakar 13.73 kg/cm2, kadar garam bata non bakar 0% bata bakar 5.13%, daya serap bata non bakar sebesar 18.78% sedangkan bata bakar 142.79%, dan kadar air bata non bakar 7.09% sedangkan bata bakar 73.41%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Bata non bakar, Respose Surface, Desain Eksperimen.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Syafruddin Dion
Date Deposited: 05 Oct 2017 14:09
Last Modified: 05 Oct 2017 14:09
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/956

Actions (login required)

View Item View Item