PENERAPAN METODE PRAKTIKUM BERBASIS KEHIDUPAN SEHARI-HARI TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA KELAS XI MIA MAN 1 MATARAM

ASTUTI, SANTRI WIDIA (2018) PENERAPAN METODE PRAKTIKUM BERBASIS KEHIDUPAN SEHARI-HARI TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA KELAS XI MIA MAN 1 MATARAM. S1 thesis, Universitas Mataram.

Full text not available from this repository.

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan metode praktikum berbasis kehidupan sehari- hari terhadap keterampilan proses sains siswa kelas XI MIA MAN 1 Mataram. Penelitian ini termasuk penelitian eksperimen semu menggunakan desain penelitian nonequivalent control group design. Variabel bebas penelitian ini adalah metode praktikum berbasis kehidupan sehari-hari untuk kelas eksperimen dan metode praktikum konvensional untuk kelas kontrol. Variabel terikat penelitian ini adalah keterampilan proses sains siswa. Populasi yang digunakan adalah seluruh siswa kelas XI MIA MAN 1 Mataram tahun ajaran 2017/2018, kelas XI MIA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIA 3 sebagai kelas kontrol. Data Keterampilan Proses Sains dikumpulkan melalui tes berbentuk uraian. Uji hipotesis pada penelitian ini menggunakan uji-t. Hasil statistik uji-t menunjukkan thitung (3,33) > ttabel (2,00) yang berarti Ha diterima dan Ho ditolak. Nilai Keterampilan Proses Sains Siswa kelas eksperimen lebih besar (84,8%) dibanding kelas kontrol (71,1%), hal ini disebabkan karena penerapan pembelajaran dengan metode praktikum berbasis kehidupan sehari-hari menciptakan pembelajaran yang lebih bermakna bagi siswa dan memudahkan siswa untuk memahami konsep koloid juga membuka wawasan siswa mengenai fenomena yang ada di lingkungan. Pembelajaran dengan menerapkan praktikum dapat digunakan sebagai alternatif pembelajaran yang dapat mendorong siswa belajar aktif untuk merekonstruksi pemahaman konseptualnya. Hasil data tersebut menyimpulkan bahwa ada pengaruh penerapan metode praktikum berbasis kehidupan sehari-hari terhadap keterampilan proses sains siswa kelas XI MIA MAN 1 Mataram. Kata Kunci:

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Metode praktikum berbasis kehidupan sehari-hari, keterampilan proses sains, koloid
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: M Jafar Jafar
Date Deposited: 10 Dec 2018 04:56
Last Modified: 10 Dec 2018 04:56
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/11154

Actions (login required)

View Item View Item