PENGARUH KONSENTRASI TEPUNG PORANG TERHADAP SIFAT FISIKOKIMIA DAN ORGANOLEPTIK FRUIT LEATHER PISANG-NAGA MERAH

RAMDANI, BAIQ KURNIA (2018) PENGARUH KONSENTRASI TEPUNG PORANG TERHADAP SIFAT FISIKOKIMIA DAN ORGANOLEPTIK FRUIT LEATHER PISANG-NAGA MERAH. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
artikel danik.pdf

Download (407kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui konsentrasi tepung porang terhadap sifat fisikokimia dan organoleptik fruit leather pisang-naga merah. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari enam perlakuan penambahan tepung porang yaitu (0, 1, 2, 3, 4, 5 %) dengan tiga kali ulangan. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan analisis keragaman ANOVA (Analysis of Variance) pada taraf 5% menggunakan Software Co-stat dan diuji lanjut menggunakan uji beda nyata jujur (BNJ) maka hasil penelitian menunjukan bahwa penambahan konsentrasi tepung Porang memberikan pengaruh yang berbeda nyata terhadap kadar air, pH, gula reduksi, aw, Uji fisik warna L, dan tekstur namun memberikan pengaruh yang tidak berbeda nyata terhadap parameter organoleptik rasa (hedonik dan skoring) dan aroma (hedonik dan skoring) fruit leather pisang-naga merah. Berdasarkan hasil tersebut untuk kadar air dan gula reduksi telah memenuhi syarat SNI 01-1718-1996. Penambahan konsentrasi tepung porang 3% merupakan perlakuan terbaik dengan karakteristik mutu sebagai berikut kadar air 11,79%, pH 6,03, gula reduksi 43,49 %, aw 0,6. Kata kunci :

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Fruit leather, Pisang, Naga Merah, Tepung Porang
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri
Depositing User: M Jafar Jafar
Date Deposited: 10 Dec 2018 04:56
Last Modified: 10 Dec 2018 04:56
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/11162

Actions (login required)

View Item View Item