PENGARUH INOKULASI FUNGI MIKORIZA ARBUSKULAR DAN DOSIS BIOAKTIVATOR TABLET TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.)

Masitah, Siti (2018) PENGARUH INOKULASI FUNGI MIKORIZA ARBUSKULAR DAN DOSIS BIOAKTIVATOR TABLET TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI JADI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (728kB)

Abstract

Tanaman bawang merah (Allium ascalonicum L.) merupakan salah satu komoditi hortikultura unggulan nasional di Indonesia. Komuditi ini juga memiliki nilai ekonomis yang tinggi baik dari sisi pemenuhan konsumsi nasional, sumber penghasilan petani dan potensinya sebagai penghasil devisa negara. Salah satu penyebab rendahnya hasil bawang merah adalah kesuburan tanah yang kurang subur, untuk itu salah satu untuk meninggkatkan kesuburan tanah yaitu dapat dilakukan dengan menginokulasi FMA dan bioaktivator. Peneltian ini bertujuan Untuk mengetahui pengaruh FMA dan aplikasi dosis bioaktivator Trichoderma spp. terhadap pertumbuhan, dan hasil pada tanaman bawang merah. Metode yang digunakan adalah metode eksperimental dengan percobaan di screen house di Desa Senteluk, Kecamatan Batu Layar, Kabupaten Lombok Barat. Rancangam penelitian yang digunakan yaitu Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan perlakuan faktorial yang terdiri dari dua faktor yaitu faktor FMA dan dosis bioaktivator. Terdiri dua aras perlakuan faktor FMA yaitu tanpa FMA dan dengan FMA, Sedangkan faktor dosis bioaktivator terdiri dari empat aras yaitu b0= tanpa bioaktivator, b1=1,2 ton/ha, b2= 2,4 ton/ha, b3= 3,6 ton/ha Setiap perlakuan diulang 3 kali sehingga diperorel 24 unit percobaan. Data hasil pengamatan dianalisis menggunakan Analysis of Variance (ANOVA) dengan aplikasi Minitab 16. Jika berbeda nyata maka dilakukan uji lanjut dengan menggunakan uji Beda Nyata Jujur (BNJ) pada taraf nyata 5%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): FMA dan Bioaktivator
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 28 Feb 2019 04:34
Last Modified: 28 Feb 2019 04:34
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/12456

Actions (login required)

View Item View Item