PELAKSANAAN PEMBEBANAN HAK TANGGUNGAN ATAS TANAH BERDASARKAN SURAT KUASA MEMBEBANKAN HAK TANGGUNGAN DALAM RANGKA PERJANJIAN KREDIT BANK (STUDI DI KABUPATEN LOMBOK TIMUR)

Ramadhon, Ahmad Fajri (2015) PELAKSANAAN PEMBEBANAN HAK TANGGUNGAN ATAS TANAH BERDASARKAN SURAT KUASA MEMBEBANKAN HAK TANGGUNGAN DALAM RANGKA PERJANJIAN KREDIT BANK (STUDI DI KABUPATEN LOMBOK TIMUR). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Ahmad Fajri Ramadhon.docx
Restricted to Repository staff only

Download (188kB)

Abstract

Dalam rangka mewujudkan kesejahteraan rakyat dilaksanakanlah pembangunan, dalam hal melaksanakan pembangunan dibutuhkan dana, dana tersebut diperoleh melalui lembaga perbankan, perbankan dapat memberikan dana/kredit apabila tersedia agunan sebagai jaminan pelunasan utang. Lembaga jaminan di mana tanah sebagai agunannya disebut Hak Tanggungan yang diatur dalam Undang-undang Nomor 4 Tahun 1996. Dalam proses pembebanan Hak Tanggungan dengan menggunakan Surat Kuasa Membebankan Hak Tanggungan Undang-undang telah menetukan jangka waktunya yaitu untuk tanah yang belum terdaftar selama 3 bulan. Hal tersebut sulit untuk dilaksanakan, maka ditarik suatu permasalahan mengenai pelaksanaan pembebanan Hak Tanggungan atas tanah berdasarkan Surat Kuasa Membebankan Hak Tanggungan dalam rangka perjanjian kredit bank di Kabupaten Lombok Timur dan apa yang menjadi faktor penghambat dalam pelaksanaan pembebanan Hak Tanggungan atas tanah berdasarkan Surat Kuasa Membebankan Hak Tanggungan dalam rangka perjanjian kredit bank di Kabupaten Lombok Timur. Penelitian dilakukan dengan pendekatan peraturan perundang-undangan, pendekatan konseptual, pendekatan sosiologis. Sumber data diperoleh dari penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang dilakukan dapat disimpulkan pelaksanaan pembebanan Hak Tanggungan di Kabupaten Lombok berjalan sesuai dengan peraturan perundang-undangan, namun untuk proses pembebanan Hak Tanggungan yang menggunakan Surat Kuasa Membebankan Hak Tanggungan belum berjalan sesuai dengan yang diharapkan oleh peraturan perundang-undangan. Faktor pengahambat dalam pelaksanaan pembebanan Hak Tanggungan di Kabupaten Lombok Timur disebabkan oleh tidak lengkapnya berkas dari pihak kreditor dan debitor dan besarnya volume kerja pada kantor pertanahan Kabupaten Lombok Timur tidak sebanding dengan jumlah sarana dan tenaga kerja.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Perjanjian Kredit, Pelaksanaan Hak Tanggungan, Faktor Penghambat
Subjects: K Law > KZ Law of Nations
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Imran SE
Date Deposited: 26 Mar 2019 04:34
Last Modified: 26 Mar 2019 04:34
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/13111

Actions (login required)

View Item View Item