PENGARUH BEBERAPA TANAMAN PINGGIR TERHADAP POPULASI DAN INTENSITAS SERANGAN ULAT GRAYAK (Spodoptera exigua Hbn) PADA TANAMAN BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.)

Oktaviansyah, R. Alif Maulana (2019) PENGARUH BEBERAPA TANAMAN PINGGIR TERHADAP POPULASI DAN INTENSITAS SERANGAN ULAT GRAYAK (Spodoptera exigua Hbn) PADA TANAMAN BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI_R. ALIF MAULANA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan beberapa tanaman pinggir terhadap perkembangan populasi dan intensitas kerusakan hama ulat grayak Spodoptera exigua Hbn pada tanaman bawang merah (Allium ascalonicum L). Penelitian ini menggunakan metode eksperimental yang di laksanakan di desa Nyur Lembang, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat. Mulai dari bulan Agustus sampai bulan Oktober 2018. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) satu factor yang terdiri atas 5 perlakuan yang meliputi B0 (Kontrol), BK (Bawang Komak), BB (Bawang Buncis), BJ (Bawang Jagung), BP (Bawang Kacang Panjang), dan diulang sebanyak 3 kali. Data dianalisis dengan Analisis Of Variance (Anova) pada taraf nyata 5% dan ntuk perlakuan yang berbeda nyata di uji lanjut dengan BNJ dengan taraf 5%. Hasil penelitian ini menunjukan perlakuan tanaman pinggir tidak berpengaruh nyata terhadap populasi dan intensitas serangan hama ulat grayak Spodoptera exigua Hbn pada tanaman Bawang Merah.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Tanaman Pinggir, Bawang Merah
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 08 Oct 2019 04:51
Last Modified: 08 Oct 2019 04:51
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/14688

Actions (login required)

View Item View Item