ANALISISPERFORMANSI JARINGAN 4G XL AXIATA PADA DAERAH RURAL DALAM GAME MOBILE LEGENDS: BANG BANG

LALU ALFIAN, WAHYUDI (2020) ANALISISPERFORMANSI JARINGAN 4G XL AXIATA PADA DAERAH RURAL DALAM GAME MOBILE LEGENDS: BANG BANG. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Laporan Lalu Alfian Wahyudi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang analisis QOS (Quality Of Service) dari jaringan 4G XL Axiata khususnya pada Game Mobile Legends: Bang Bang dimana pengukuran dilakukan di Desa Sepakek, Kecamatan Pringgarata, Kabupaten Lombok Tengah. Penelitian dilakukan dengan cara mengukur lalu lintas data yang terjadi saat bermain Game Mobile Legends: Bang Bang dengan menggunakan Wireshark yang dilakukan dengan membandingkan waktu pengukuran antara pukul 06.00 pagi – 11.00 malam dan antara pukul 11.00 malam - 06.00 pagi. Dari hasil pengukuran tersebut akan diperoleh sebanyak 180 data untuk masing-masing waktu pengukuran sehingga didapat total 360 data. Selain itu juga dibandingkan parameter throughput, delay, dan packetloss dari masing-masing tipe hero yang ada pada game Mobile Legends: Bang Bang yakni hero tipe assassin, fighter, mage, marksman, support, dan tank. Hasil pengukuran tersebut selanjutnya dibandingkan dengan standar nilai yang diteapkan oleh Telecommunications and Internet Protocol Harmonization Over Network(TIPHON). Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa hasil pengukuran pada rentang waktu antara 11.00 malam - 06.00 pagi yakni nilai throughput rata-rata adalah 130 kbps, nilai delay rata-rata adalah 1,92 ms dan nilai packet loss rata-rata adalah 0,13%. Sedangkan hasil pengukuran pada rentang waktu antara 06.00 pagi - 11.00 malam yakni nilai throughput rata-rata adalah 129,18 kbps, nilai delayrata-rata adalah 1,93 ms dan nilai packet loss rata-rata adalah 0,24%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): QOS, throughput, delay, packet loss, TIPHON, Mobile Legends: Bang Bang.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Solicha Nur Karina, S.IIP
Date Deposited: 13 Aug 2020 01:32
Last Modified: 13 Aug 2020 01:32
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/16564

Actions (login required)

View Item View Item