NAMA JULUKAN DALAM BAHASA SASAK DI DUSUN PENYAMBAK DESA BELEKA KECAMATAN PRAYA TIMUR KABUPATEN LOMBOK TENGAH

DEWI, HARTIKA (2018) NAMA JULUKAN DALAM BAHASA SASAK DI DUSUN PENYAMBAK DESA BELEKA KECAMATAN PRAYA TIMUR KABUPATEN LOMBOK TENGAH. S1 thesis, UPT Perpustakaan.

[img] Text
skripsi fix.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan wujud nama julukan di Dusun Penyambak Desa Beleka Kecamatan Praya Timur Kabupaten Lombok Tengah, (2) mendeskripsikan makna nama julukan di Dusun Penyambak Desa Beleka Kecamatan Praya Timur Kabupaten Lombok Tengah, dan (3) mendeskripsikan latarbelakang nama julukan di Dusun Penyambak Desa Beleka Kecamatan Praya Timur Kabupaten Lombok Tengah. Penelitian ini merupakan penelitian deskripsi kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah dari wacana lisan dan informan dan analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode padan intralingual dan metode padan ekstralingual. Metode pengumpulan data yang digunakan meliputi metode intropeksi, metode simak, dan metode wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) wujud nama julukan terdapat 52 nama julukan yaitu, wujud nama julukan berdasarkan sifat yang menonjol 21, nama julukan berdasarkan dari tempat asal 5, nama julukan berdasarkan dari kesamaan ciri 5, dan nama julukan berdasarkan asosiasi dengan nama benda 21, (2) makna nama julukan dari sifat yang menonjol diantaranya, nama julukan Sǝŋare? memiliki makna nasi yang telah dijemur kering lalu digoreng dan dicampur dengan parutan kelapan dan garam, makna nama julukan berdasarkan tempat asal diantaranya, nama julukana Jawǝ memiliki makna nama Kota Yogyakarta Jawa Tengah, makna nama julukan berdasarkan kesamaan ciri, diantaranya, nama julukan Rames, memiliki makna nama peserta asal Papua di ajang KDI (Kontes Dangdut Indonesia) MNCTV 2007, makna nama julukan berdasarkan nama yang diasosiasikan dengan benda diantaranya, nama julukan Molǝn, memiliki makna nama mesin bangunan, (3) latarbelakang penamaan berdasarkan dari sifat yang menonjol merupakan penamaan yang dilatarbelakangi dari hal yang melekat berupa kebiasaan atau sifat yang menonjol pada orang tersebut, latarbelakang penamaan berdasarkan dari tempat asal merupakan penamaan yang dilatarbelakangi dengan menyebutkan nama dari tempat asal yang menjadi faktor penamaan pada nama julukan, latarbelakang penamaan berdasarkan dari kesamaan ciri merupakan penamaan yang melatarbelakangi karena adanya persamaan antara kedua objek dari segi ciri wujud, dan penamaan berdasarkan dari asosiasi dengan benda merupakan penamaan nama julukan yang mengasosiasikan objek dengan nama sebuah benda

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Semantik, nama julukan
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Ayus Suyarsih
Date Deposited: 03 Apr 2018 06:38
Last Modified: 03 Apr 2018 06:38
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/1894

Actions (login required)

View Item View Item