PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK TALK WRITE UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI SISWA KELAS IV SDN 21 CAKRANEGARA TAHUN PELAJARAN 2016/2017

IKHSAN, THARMIZ (2018) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK TALK WRITE UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI SISWA KELAS IV SDN 21 CAKRANEGARA TAHUN PELAJARAN 2016/2017. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini yaitu rendahnya keterampilan menulis karangan narasi pada siswa kelas IV SDN 21 Cakranegara. Rendahnya nilai menulis karangan narasi siswa disebabkan karena rendahnya motivasi siswa untuk belajar menulis, bagi siswa menulis adalah aktifitas yang membosankan. Rendahnya motivasi siswa tersebut berdampak terhadap kurangnya pemahaman siswa dalam menulis karangan yang benar, terutama dalam penggunaan ejaan dan tanda baca, pemilihan diksi, dan kurang sistematisnya penyampaian ide dalam karangan. Rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana meningkatkan keterampilan menulis karangan narasi dengan penerapan strategi Think Talk Write (Berpikir Berbicara Menulis) pada siswa kelas IV Sekolah Dasar Negeri 21 Cakranegara. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan menulis karangan narasi dengan menerapkan strategi Think-Talk-Write pada siswa kelas IV Sekolah Dasar Negeri 21 Cakranegara. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, evaluasi dan refleksi dengan subyek 34 orang siswa. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini apabila peningkatan keterampilan menulis siswa dengan ketuntasan klasikal mencapai ≥80%, aktivitas guru dan siswa memperoleh minimal berkategori baik dan aktif. Data hasil belajar siswa diperoleh melalui tes hasil belajar menggunakan lembar kerja siswa. Aktivitas guru diperoleh melalui lembar observasi aktivitas guru, dan aktivitas belajar siswa diperoleh melalui lembar observasi aktivitas siswa. Hasil penelitian mengalami peningkatan pada setiap siklusnya, peningkatan ini terlihat pada ketuntasan klasikal keterampilan menulis di siklus I sebesar 62% meningkat menjadi 82% pada siklus II, dan aktivitas siswa pada siklus I memperoleh total skor 43 berkategori cukup aktif dan meningkat menjadi total skor 53 berkategori aktif pada siklus II, kemudian aktivitas guru pada siklus I memperoleh skor 18 berkategori sangat baik dan meningkat menjadi skor 23 berkategori sangat baik pada siklus II. Peningkatan yang terjadi dipengaruhi oleh berhasilnya metode yang digunakan untuk meningkatkan keterampilan menulis karangan narasi siswa. Berdasarkan hasil yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa penerapan strategi Think-Talk-Write dapat meningkatkan keterampilan menulis karangan narasi siswa kelas IV SDN 21

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Strategi Think Talk Write, keterampilan menulis karangan narasi.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 05 Apr 2018 07:35
Last Modified: 05 Apr 2018 07:35
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/2033

Actions (login required)

View Item View Item