PENGARUH PENAMBAHAN MADU Trigona sp. DAN LAMA FERMENTASI TERHADAP VIABILITAS BAKTERI Lactobacillus acidophilus DALAM YOGHURT KACANG HIJAU

Eta, Lestari Kamal (2021) PENGARUH PENAMBAHAN MADU Trigona sp. DAN LAMA FERMENTASI TERHADAP VIABILITAS BAKTERI Lactobacillus acidophilus DALAM YOGHURT KACANG HIJAU. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI ETA LESTARI KAMAL (J1A016030)pdf.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penambahan madu Trigona sp. dan lama fermentasi terhadap viabilitas L. acidophilus dalam yoghurt kacang hijau. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan dua faktor yaitu konsentrasi madu Trigona sp. (0%, 10 %, v/v) dan lama fermentasi yoghurt kacang hijau (0, 8, 16 jam) dan dilakukan ulangan sebanyak tiga kali sehingga didapatkan 18 unit percobaan. Data hasil penelitian dianalisis dengan analisis keragaman (Analysis of Variance) dengan taraf nyata 5% menggunakan softwear Co-stat kemudian diuji lanjut menggunakan uji Beda Nyata Jujur (BNJ 5%). Parameter yang diamati terdiri dari mutu mikrobiologi ( total BAL, Viabilitas BAL) mutu fisik (pH dan viskositas) dan mutu organoleptik (aroma, rasa, warna, secara hedonik dan skoring). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi interaksi antara penambahan madu Trigona sp. dan lama fermentasi pada yoghurt kacang hijau, penambahan madu Trigona sp. 10% dengan lama fermentasi 8 jam didapatkan perlakuan terbaik berdasarkan total BAL 7,9 x 1010 sesuai SNI yaitu minimal 107 ,viabiltas BAL 99.88 %, nilai pH 4,28, viskositas 35,2 mPa.s serta mutu organoleptik aroma, rasa dan warna (skoring) dengan kriteria kesukaan berkisar antara 2,5-5,15 dapat diterima oleh panelis.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: kacang hijau, Lactobacillus acidophilus, madu Trigona sp., yoghurt.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 30 Apr 2021 00:59
Last Modified: 30 Apr 2021 00:59
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/21737

Actions (login required)

View Item View Item