PROBLEMATIKA IBU SEBAGAI PENGASUH TUNGGAL DALAM PENGASUHAN ANAK PADA KELUARGA BURUH MIGRAN DI DESA PANDAN WANGI, KABUPATEN LOMBOK TIMUR

BAIQ, ASA SABILA (2021) PROBLEMATIKA IBU SEBAGAI PENGASUH TUNGGAL DALAM PENGASUHAN ANAK PADA KELUARGA BURUH MIGRAN DI DESA PANDAN WANGI, KABUPATEN LOMBOK TIMUR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI_BAIQ_ASA_SABILA_L1C017015[1].pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Keberadaan orang tua dalam keluarga sangat dibutuhkan untuk mendidik, merawat dan mengasuh anak. Keluarga yang utuh dapat memberikan peluang besar bagi anak untuk bertumbuh kembang dengan baik. Tidak terkecuali dengan keluarga TKI, kehidupan anak ketika ditinggalkan oleh Ayah terkait problematika Ibu sebagai pengasuh tunggal dalam pengasuhan anak pada keluarga buruh migran. Problematika yang dirasakan Ibu dan menjadi kendala dalam pengasuhan pada anak ini lah yang menjadi hal menarik untuk diteliti. Oleh karena itu peneliti ingin mendalami gambaran problematika Ibu sebagai pengasuh tunggal dan pola pengasuhan pada anak. untuk menganalisis permasalahan yang terjadi peneliti menggunakan kerangka teori Bidle dan Thomas tentang Konflik Peran Ganda dan Hurlock tentang Pola Asuh. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Data diambil melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan problematika Ibu sebagai pengasuh tunggal yang dirasakan adalah kesulitan dalam meminkan kedua peran sekaligus yaitu peran sebagai Ibu dan menjadi Ayah yang berkerja yang mengakibatkan keterbatasan waktu dalam mengasuh anak. Proses pengasuhan anak buruh migran menggunakan pola asuh Otoriter, Demokratis dan Permisif yaitu pada aspek komunikasi, kontrol dan pengawasan dan kasih sayang. Faktor penghambat dalam pengasuhan anak yaitu dari faktor lingkungan tempat tinggaal, faktor pendukung dalam pengasuhan pada anak adalah dari faktor keluarga dan teknologi.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci: Buruh Migran, Pengasuhan Anak, Ibu Tunggal, Problematika
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
Divisions: Program Studi Sosiologi
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 26 Oct 2021 07:46
Last Modified: 26 Oct 2021 07:46
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/25325

Actions (login required)

View Item View Item