ANALISIS PERGESERAN GARIS PANTAI DI WILAYAH PESISIR KABUPATEN LOMBOK UTARA DENGAN METODE WEIGHTED NORMALIZED DIFFERENCE WATER INDEX (WNDWI) DAN DETEKSI TEPI CANNY PADA CITRA LANDSAT 8

Rizqi, Dwi Cahyo Utomo (2022) ANALISIS PERGESERAN GARIS PANTAI DI WILAYAH PESISIR KABUPATEN LOMBOK UTARA DENGAN METODE WEIGHTED NORMALIZED DIFFERENCE WATER INDEX (WNDWI) DAN DETEKSI TEPI CANNY PADA CITRA LANDSAT 8. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
paper TA_Rizqi_D_C_U_F1B015083.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Perubahan garis pantai dapat terjadi setiap waktu. Perubahan yang terjadi dapat memengaruhi kondisi fisik pantai sampai kondisi masyarakat di sekitarnya. Perubahan tersebut dapat dengan mudah diketahui dengan bantuan produk penginderaan jauh sehingga menekan kekurangan akibat keterbatasan waktu, ruang, dan biaya dalam penelitian. Pada penelitian ini dilakukan analisis garis pantai menggunakan metode klasifikasi Weighted Normalized Difference Water Index (WNDWI) dan deteksi tepi Canny terhadap citra Landsat 8 dengan lokasi penelitian di wilayah pesisir Kabupaten Lombok Utara (KLU) dalam kurun waktu 5 tahun (2016-2021). Hasil yang diperoleh menunjukkan secara umum garis pantai wilayah pesisir KLU mengalami pergeseran sebesar 10,385 m dengan laju pergeseran sebesar 2,077m/tahun. Sehingga berdasarkan PERMEN-KP RI nomor 21 tahun 2008, bahwa pergeseran yang terjadi tidak berada dalam level ancaman yang dikategorikan. Meskipun perubahan fisik pesisir akibat akresi maupun abrasi tetap terjadi.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: garis pantai, KLU, landsat 8, WNDWI, deteksi tepi canny
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 02 Jul 2022 02:05
Last Modified: 02 Jul 2022 02:05
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/29568

Actions (login required)

View Item View Item