IMPLEMENTASI PENGEMBANGAN DUSUN MONTONG SINGGAN SEBAGAI KAWASAN AGROWISATA MADU TRIGONA MELALUI PROMOSI MEDIA DIGITAL

AMSADEN, AMSADEN (2022) IMPLEMENTASI PENGEMBANGAN DUSUN MONTONG SINGGAN SEBAGAI KAWASAN AGROWISATA MADU TRIGONA MELALUI PROMOSI MEDIA DIGITAL. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
AMSADEN_IKOM_L1B018011.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (19MB)

Abstract

Agrowisata adalah aktivitas wisata yang dilaksanakan menggunakan lahan pertanian khususnya di Lombok Utara, salah satu wilayah di NTB yang mulai mengembangkan konsep agrowisata. Adapun tujuan penelitian ini adalah Untuk mengeksplorasi, dan mendeskripsikan lebih dalam terkait dengan bagaimana implementasi pengembangan Dusun Montong Singgan sebagai kawasan agrowisata madu trigona melalui promosi media Digital. Untuk mengetahui apa saja kendala yang dihadapi oleh kelompok Harapan Keluarga Dusun Montong Singgan sebagai Kawasan agrowisata pengembangan madu trigona melalui media digital. Adapun data diproleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan model Miles & Huberman yaitu, Pengumpulan Data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa, media digital yang digunakan untuk melakukan promosi sudah menyasar ke media digital seperti Instagram, facebook dan shopee untuk pemasaranya, karena sebelumnya hanya mengandalkan WA group saja. Promosi juga dibantu oleh pemerintah setempat. Terlebih dengan adanya pelatihan yang diterima oleh kelompok dan masyarakat membuat pengetahuan akan pentingnya promosi media digital semakin baik. Ini terlihat dari beberapa promosi dan kunjungan dari beberapa relawan dan instansi untuk mendukung Kawasan agrowisata ini. Terlepas dari itu adapun beberapa kendala yang di hadapi dalam melakukan promosi yaitu, (1) akses media informasi dan media promosi yang digunakan masih terbatas. (2) akses jaringan yang kurang baik membuat kegiatan promosi melalui media digital sering kali mendapatkan kendala, (3) keterbatasan SDM hingga akses jalan ke lokasi kurang baik sehingga perlu difasilitasi oleh pemerintah setempat untuk mendukung Kawasan tersebut untuk menjadi Agrowisata.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci: Madu Trigona, Promosi Media Digital, Kampung agrowisata.
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 18 Jul 2022 01:00
Last Modified: 18 Jul 2022 01:00
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/29869

Actions (login required)

View Item View Item