ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN UMKM INDUSTRI MUTIARA PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KECAMATAN SEKARBELA KOTA MATARAM

Laeli, Ifani (2022) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN UMKM INDUSTRI MUTIARA PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KECAMATAN SEKARBELA KOTA MATARAM. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI LAELI IFANI_C1G018083.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan UMKM industri mutiara pada masa pandemi covid-19 di Kecamatan Sekarbela Kota Mataram; (2) Untuk menganalisis hambatan yang dihadapi UMKM industri mutiara pada masa pandemi covid-19 di Kecamatan Sekarbela Kota Mataram. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Penelitian ini dilakukan di tiga kelurahan yang berada di Kecamatan Sekarbela yaitu kelurahan karang pule, kelurahan jempong baru dan kelurahan kekalik jaya yang ditentukan dengan metode purposive sampling. Unit analisis dalam penelitian ini adalah pendapatan UMKM Industri Mutiara pada masa pandemi covid-19 di Kecamatan Sekarbela Kota Mataram. Jumlah responden pada penelitian ini sebanyak 63 responden ditentukan dengan metode sensus. Jenis data yang digunakan yaitu data kuantitatif dan kualitatif. Sumber data yang digunakan, yaitu data primer dan data sekunder. Analisis data yang digunakan adalah Analisis Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) Dari hasil uji simultan besarnya pengaruh 7 variabel X ( Lama Usaha, Harga Bahan Baku, Harga Jual Kalung, Harga Jual Gelang, Harga Jual Cincin, Modal dan Digital Marketing) terhadap pendapatan UMKM Industri Mutiara secara bersama-sama berpengaruh signifikan. Sedangkan untuk uji parsial faktor yang berpengaruh signifikan terhadap pendapatan UMKM Industri Mutiara adalah variabel harga bahan baku (X2), variabel harga jual kalung (X3), variabel harga jual gelang (X4), variabel harga jual cincin (X5) dan variabel digital marketing (X7). Sedangkan variabel lama usaha (X1) dan variabel modal (X6) tidak berpengaruh signifikan. (2) Hambatanhambatan yang dihadapi UMKM industri mutiara pada masa pandemi covid-19 adalah hambatan dalam pemasaran yang dirasakan oleh 26 orang dengan persentase sebesar 41%, hambatan dalam memperoleh bahan baku sebanyak 13 orang dengan persentase 21%, hambatan dalam memproduksi sebanyak 9 orang dengan persentase sebesar 14%, hambatan dalam permodalan sebanyak 2 orang dengan persentase 3% dan hambatan dalam tenaga kerja sebanyak 13 orang dengan persentase 21%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci: UMKM Mutiara, Variabel, Pendapatan
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 15 Aug 2022 05:39
Last Modified: 15 Aug 2022 05:39
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/30651

Actions (login required)

View Item View Item