PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MENULIS TEKS DESKRIPSI BERWAWASAN MULTIKULTURAL KELAS VII DI SMPN 6 MATARAM

OVALISTIA, YENI (2016) PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MENULIS TEKS DESKRIPSI BERWAWASAN MULTIKULTURAL KELAS VII DI SMPN 6 MATARAM. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
jurnal_skripsi.pdf

Download (424kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul “Pengembangan Perangkat Pembelajaran Menulis Teks Deskripsi dengan Berwawasan Multikultural kelas VII di SMPN 6 Mataram”. Masalah utama yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimanakah bentuk perangkat pembelajaran menulis teks deskripsi dengan berwawasan multikultural kelas VII di SMPN 6 Mataram. Penelitian ini bertujuan untuk Mendeskripsikan pengembangan perangkat pembelajaran menulis teks deskripsi dengan berwawasan multikultural kelas VII di SMPN 6 Mataram. Penelitian ini berjenis kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi dan dokumentasi. Dalam penelitian ini, data dianalisis dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran yang peneliti kembangkan ini bisa menjadi salah satu buku penunjang agar peserta didik lebih mudah memahami materi menulis teks deskripsi. Perangkat pembelajaran yang berupa modul ini adalah perangkat pembelajaran yang membahas mengenai materi teks deskripsi berwawasan multikultural. Materi menulis teks deskripsi berwawasan multikultural dapat membantu peserta didik untuk lebih mudah memahami materi pembelajaran dengan tema pengenalan budaya Indonesia karena contoh-contoh yang digunakan adalah kebudayaan yang ada di sekitar peserta didik. Penelitian ini berjudul “Pengembangan Perangkat Pembelajaran Menulis Teks Deskripsi dengan Berwawasan Multikultural kelas VII di SMPN 6 Mataram”. Masalah utama yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimanakah bentuk perangkat pembelajaran menulis teks deskripsi dengan berwawasan multikultural kelas VII di SMPN 6 Mataram. Penelitian ini bertujuan untuk Mendeskripsikan pengembangan perangkat pembelajaran menulis teks deskripsi dengan berwawasan multikultural kelas VII di SMPN 6 Mataram. Penelitian ini berjenis kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi dan dokumentasi. Dalam penelitian ini, data dianalisis dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran yang peneliti kembangkan ini bisa menjadi salah satu buku penunjang agar peserta didik lebih mudah memahami materi menulis teks deskripsi. Perangkat pembelajaran yang berupa modul ini adalah perangkat pembelajaran yang membahas mengenai materi teks deskripsi berwawasan multikultural. Materi menulis teks deskripsi berwawasan multikultural dapat membantu peserta didik untuk lebih mudah memahami materi pembelajaran dengan tema pengenalan budaya Indonesia karena contoh-contoh yang digunakan adalah kebudayaan yang ada di sekitar peserta didik.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Pengembangan Perangkat Pembelajaran, Menulis Teks Deskripsi dan Berwawasan Multikultural
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 30 Apr 2018 01:18
Last Modified: 30 Apr 2018 01:18
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/3283

Actions (login required)

View Item View Item