PENGARUH PERSENTASE PENAMBAHAN TEPUNG TAPIOKA (Manihot utilissima)TERHADAP NILAI GIZI SOSIS DAGING AYAM BROILER

L. MOH. YASIN, L. MOH. YASIN (2017) PENGARUH PERSENTASE PENAMBAHAN TEPUNG TAPIOKA (Manihot utilissima)TERHADAP NILAI GIZI SOSIS DAGING AYAM BROILER. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Jurnal.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (649kB)

Abstract

Sosis merupakan salah satu produk olahan daging yang mempunyai nilai tambah tinggi. Bahan baku utama pembuatan sosisa dalah daging ayam broiler bagian forequarter. Berbagai sumber pangan seperti serat, minyak nabati atau minyak ikan, ekstrak tanaman obat, rempah, protein nabati (isolate, konsentrat atau tepung) merupakan bahan pangan fungsional. Konsentrasi bahan fungsional yang digunakan dan system pangan yang terbentuk pasca pengolahan daging membutuhkan optimasi dan inovasi agar sifat organoleptik dan fisiko kimia produk akhir dapat diterima dengan baik oleh konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh level penambahan tepung tapioca terhadap komposisi kimia daging ayam broiler .Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Teknologi Pengolahan Hasil Ternak (TPHT) Fakultas Peternakan Universitas Mataram untuk pembuatan sosis dan Laboratorium Ilmu Nutrisi Makanan Ternak Fakultas Peternakan Universitas Mataram. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 28 Oktober 2015 untuk pembuatan sosis dan pada tanggal 26-30 November 2015 untuk analisis proksimat. Rancangan penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan 4 perlakuan persentase tapioka, dimana masing-masing perlakuan dengan 3 ulangan. Perlakuan I menggunakan 0% tepung tapioka, perlakuan II 10%, perlakuan III 20% dan perlakuan IV 30%.Variabel yang diamati pada penelitian ini yaitu kadar air, kadar protein, kadar abu dan kadar lemak pada sosis daging ayam broiler .Analisis data menggunakan uji ANOVA dan uji lanjut menggunakan uji jarak berganda Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan level tepung tapioca hingga 30% terhadap kadar air sosis (F-hitung> F-tabelatau 13,457>4,066), penambahan level tepung tapioca hingga 30% tidak berpengaruh signifikan terhadap kadar abu sosis ayam (F-hitung< F-tabel atau 2,767<4,066), penambahan level tepung tapioca hingga 30% tidak berpengaruh signifikan terhadap kadar lemak kasar sosis ayam(F- hitung> F-tabel atau 29,898>4,066), dan penambahan level tepung tapioca hingga 30% berpengaruh signifikan terhadap kadar lemak kasar sosis ayam broiler (F- hitung> F-tabel atau 37,319>4,066).

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Tepung tapioka, sosis dan daging ayam broiler
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: Saprudin Saprudin
Date Deposited: 12 May 2018 03:52
Last Modified: 12 May 2018 03:52
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/3774

Actions (login required)

View Item View Item