STRATIFIKASI SOSIAL DALAM NOVEL NAK, MAAFKAN IBU TAK MAMPU MENYEKOLAHKAN MU KARYA WIWID PRASETYO DAN KAITANNYA DENGAN PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA

MULIANTI, DEWI AYU (2013) STRATIFIKASI SOSIAL DALAM NOVEL NAK, MAAFKAN IBU TAK MAMPU MENYEKOLAHKAN MU KARYA WIWID PRASETYO DAN KAITANNYA DENGAN PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
jurnal.docx

Download (111kB)

Abstract

Skripsi ini merupakan hasil analisis terhadap stratifikasi sosial dalam novel Nak, Maafkan Ibu Tak Mampu Menyekolahkanmu karya Wiwid Prasetyo. Permasalahan dalam penelitian ini yaitu bagaimana bentuk stratifikasi sosial dalam novel tersebut, bagaimana masalah yang ditimbulkannya dan kaitan stratifikasi sosial dengan pembelajaran sastra di SMA. Tujuan dari penelitian ini adalah menjelaskan bentuk stratifikasi sosial dalam novel tersebut, masalah sosial akibat adanya stratifikasi sosial dalam novel dan kaitan stratifikasi sosial dengan pembelajaran sastra di SMA. Data penelitian ini berupa kata-kata, kalimat, paragraf, maupun dialog yang menggambarkan masalah sosial akibat adanya stratifikasi sosial dalam novel tersebut. Data dikumpulkan dengan menggunakan studi pustaka dan teknik catat. Analisis data menggunakan pendekatan strukturalisme genetik dan pragmatik yang dijabarkan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) novel tersebut menggambarkan stratifikasi sosial yang ditentukan oleh ukuran kekayaan, kekuasaan, kehormatan, dan ilmu pengetahuan. Bentuk-bentuk stratifikasi sosial yang didapatkan yaitu masyarakat golongan atas dan golongan bawah (2) berkaitan dengan masalah sosial akibat adanya stratifikasi sosial, secara tidak langsung tercermin melalui tema, watak, latar, amanat dan sudut pandang dalam novel yang dilihat berdasarkan ukuran kekayaan, kekuasaan, dan ilmu pengetahuan. Permasalahan tersebut terdiri dari kesenjangan sosial antargolongan, pencemaran lingkungan, kemiskinan, kelaparan, perampasan hak penduduk, dan perendahan martabat masyarakat golongan bawah; 3) penelitian ini dapat dijadikan bahan ajar karena dapat memenuhi kriteria pemilihan bahan ajar dan berkaitan dengan tujuan pembelajaran mata pelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia khususnya di bidang sastra. Kaitan hasil analisis dengan pembelajaran sastra di SMA ialah dapat meningkatkan pemahaman siswa dalam mengapresiasi karya sastra, khususnya novel.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Stratifikasi Sosial, Masalah Sosial, Novel, dan Pembelajaran Sastra.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 17 May 2018 01:07
Last Modified: 17 May 2018 01:07
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/3877

Actions (login required)

View Item View Item