PENGARUH PENGGUNAAN DAUN SINGKONG (Manihot esculenta Crantz) SEBAGAI SUBSTRAT PEMBUATAN TEMPE TERHADAP DAYA TERIMA KONSUMEN DAN PENGEMBANGANNYA SEBAGAI BAHAN PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI

Widiastuti, Ni Kadek Sri (2014) PENGARUH PENGGUNAAN DAUN SINGKONG (Manihot esculenta Crantz) SEBAGAI SUBSTRAT PEMBUATAN TEMPE TERHADAP DAYA TERIMA KONSUMEN DAN PENGEMBANGANNYA SEBAGAI BAHAN PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan daun singkong sebagai substrat pembuatan tempe terhadap daya terima konsumen dan memperoleh prosedur kerja yang tepat dalam proses pembuatan tempe daun singkong sehingga dapat dikembangkan sebagai bahan praktikum mata kuliah Mikrobiologi pada Program Studi Pendidikan Biologi PMIPA FKIP Universitas Mataram. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Tempe daun singkong dibuat dalam empat perlakuan yaitu perlakuan A (100% daun singkong, 0% kedelai), perlakuan B (75% daun singkong, 25% kedelai), perlakuan C (50% daun singkong, 50% kedelai), perlakuan D (25% daun singkong, 75% kedelai), dan perlakuan E sebagai kontrol (100% kedelai). Pengambilan data menggunakan uji hedonik terhadap 30 panelis konsumen di Taman Wisata Loang Baloq Mataram. Kriteria sifat organoleptik yang dinilai meliputi warna, aroma, tekstur, dan rasa dari tempe yang telah digoreng. Data dianalisis menggunakan ANOVA satu arah dan dilanjutkan dengan uji BNt pada α 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan daun singkong sebagai substrat pembuatan tempe terhadap daya terima konsumen pada indikator warna, aroma tekstur dan rasa. Tempe kedelai memiliki daya terima tertinggi pada keempat indikator dibandingkan dengan tempe yang menggunakan penambahan daun singkong 100%, 75%, 50%, dan 25%. Namun daya terima tempe 100% daun singkong pada indikator warna, aroma, tekstur, dan rasa dalam skala hedonik tergolong cukup disukai sehingga telah dikembangkan sebagai bahan petunjuk praktikum mikrobiologi

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Daya terima, tempe daun singkong, uji hedonik, pengembangan praktikum mikrobiologi.
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 28 Jun 2018 06:40
Last Modified: 28 Jun 2018 06:40
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/4719

Actions (login required)

View Item View Item