BENTUK-BENTUK KECENDERUNGAN PENGAMANAN TOKOH DALAM NOVEL BAIT-BAIT SUCI GUNUNG RINJANI KARYA KHAIRUL UJANG SIDDIQ (KAJIAN PSIKOLOGI INDIVIDUAL)

Marijo, Muhammad Okta Dwi Sastra Fitra Muhtasyam (2016) BENTUK-BENTUK KECENDERUNGAN PENGAMANAN TOKOH DALAM NOVEL BAIT-BAIT SUCI GUNUNG RINJANI KARYA KHAIRUL UJANG SIDDIQ (KAJIAN PSIKOLOGI INDIVIDUAL). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text (Bahasa Indonesia)
M. OKTA DWI SASTRA FITRA MUHTASYAM MARIJO.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah: (1) bagaimanakah karakter tokoh yang terdapat dalam novel Bait-Bait Suci Gunung Rinjani karya Khairul Ujang Siddiq?; (2) bagaimanakah bentuk-bentuk kecenderungan pengamanan tokoh yang terdapat dalam novel Bait-Bait Suci Gunung Rinjani karya Khairul Ujang Siddiq? Tujuan penelitian ini adalah: (1) mendeskripsikan karakter tokoh yang terdapat dalam novel Bait-Bait Suci Gunung Rinjani karya Khairul Ujang Siddiq.; (2) mendeskripsikan bentuk- bentuk kecenderungan pengamanan tokoh yang terdapat dalam novel Bait-Bait Suci Gunung Rinjani karya Khairul Ujang Siddiq. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa studi kepustakaan dan teknik catat. Teknis analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data kualitatif Miles dan Hubermen yang meliputi reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), serta penarikan kesimpulan dan verifikasi (conclusion drawing/ verification). Berdasarkan hasil dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa: (1) Tokoh Fajar memiliki karakter keras kepala, religius, dan jahil. Tokoh Bambang memiliki karakter humoris dan keras kepala. Tokoh Ria memiliki karakter tomboy, bicaranya ceplas ceplos, dan religius. Tokoh Anis memiliki karakter yang ramah dan pengertian. Tokoh Imel yang merupakan tokoh tambahan memiliki karakter yang ramah dan labil. Tokoh ibu Anto memiliki karakter pasrah dan tidak tegas. (2) Bentuk-bentuk kecenderungan pengamanan yang pertama, yaitu sesalan (excuses) terdapat dalam tokoh Fajar, Bambang, Ria, dan ibu Anto. Bentuk kecenderungan pengamanan selanjutnya, yaitu agresi pada tingkat merendahkan (depreciation) terdapat dalam tokoh Bambang dan Ria. Tingkat menuduh (accusation) terdapat dalam tokoh Ria. Pada tingkat menuduh diri sendiri (self-accusation) terdapat dalam tokoh Ria, Anis, dan ibu Anto. Selanjutnya bentuk kecenderungan pengamanan, menarik diri (withdrawl) pada tingkat mundur (moving backward) terdapat dalam diri tokoh Imel. Tingkat diam di tempat (standing-still) terdapat dalam tokoh Fajar. Tingkat ragu-ragu (hesitating) terdapat dalam tokoh Fajar. Terakhir pada tingkat membangun penghalang (constructing obstacle) terdapat dalam tokoh Ria dan Fajar.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Psikologi Individual, Alfred Adler, Kecenderungan pengamanan tokoh, , Bait-Bait Suci Gunung Rinjani.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Users 12 not found.
Date Deposited: 30 Aug 2017 06:17
Last Modified: 30 Aug 2017 06:17
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/565

Actions (login required)

View Item View Item