PERANAN LEMBAGA KEUANGAN MIKRO DALAM PENINGKATAN PENDAPATAN PEDAGANG SAYUR KELILING (Studi Kasus Simpan Pinjam Perempuan Di Desa Nyurlembang Kecamatan Narmada)

IFA, UKHTUL (2018) PERANAN LEMBAGA KEUANGAN MIKRO DALAM PENINGKATAN PENDAPATAN PEDAGANG SAYUR KELILING (Studi Kasus Simpan Pinjam Perempuan Di Desa Nyurlembang Kecamatan Narmada). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL ILMIAH.pdf

Download (186kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengidentifikasi jenis dan volume barang yang diperjualbelikan ibu rumah tangga pedagang sayur keliling sebelum dan setelah menjadi anggota SPP; (2) Untuk menganalisis peran Lembaga Keuangan Mikro yakni SPP dalam peningkatan pendapatan ibu rumah tangga pedagang sayur keliling sebelum dan setelah menjadi anggota SPP. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan unit analisis adalah ibu rumah tangga pedagang sayur keliling yang menjadi anggota Simpan Pinjam Perempuan (SPP). Daerah penelitian dilakukan di Desa Nyurlembang Kecamatan Narmada yang terdapat 12 Kelompok Simpan Pinjam Perempuan (SPP) yang aktif hingga saat ini. Dari 12 kelompok tersebut, ditetapkan 3 kelompok sebagai sampel penelitian secara Purposive Sampling. Pengambilan responden dalam penelitian ini dilakukan secara sensus. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif dan data kualitatif. Sedangkan sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Rata-rata jenis barang dagangan masing-masing responden sebelum dan setelah menjadi anggota Simpan Pinjam Perempuan (SPP) adalah sama, hanya volume dari penjualan produk barang dagangannya saja yang mengalami perkembangan dengan presentase untuk produk sayuran sebesar (0,81 %); bumbu (0,96%); daging (0,88%); ikan (0,78%); tahu dan tempe (0,6%); dan telur puyuh sebesar(0,75%) perharinya; (2) Lembaga Keuangan Mikro (LKM) Simpan Pinjam Perempuan (SPP) di Desa Nyurlembang Kecamatan Narmada berperan dalam peningkatan pendapatan pedagang sayur keliling sebelum dan setelah menjadi anggota simpan pinjam perempuan (SPP). Rata-rata pendapatan pedagang sayur keliling sebelumnya berjumlah Rp.65.522 dan setelahnya berjumlah Rp.132.639 perhari dengan presentase sebesar 1,14%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): LKM, Pedagang Sayur Keliling.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 13 Jul 2018 01:13
Last Modified: 13 Jul 2018 01:13
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/5731

Actions (login required)

View Item View Item