PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBER HEADS TOGETHER (NHT) UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PROSES DAN HASIL BELAJAR KOGNITIF PADA MATA PELAJARAN PKn SISWA KELAS VIIID SMP NEGERI 19 MATARAM

HADRIANTI, FINATARISA (2013) PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBER HEADS TOGETHER (NHT) UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PROSES DAN HASIL BELAJAR KOGNITIF PADA MATA PELAJARAN PKn SISWA KELAS VIIID SMP NEGERI 19 MATARAM. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
ISI SKRIPSI.doc
Restricted to Repository staff only

Download (19MB)

Abstract

Masalah dari penelitian ini adalah: (1) siswa tidak mau bertanya dan mengemukakan pendapat saat proses belajar berlangsung (2) pada saat diskusi kelompok siswa cenderung mengandalkan teman untuk menyelesaikan tugas yang diberikan oleh guru (3) kurangnya partisipasi siswa pada saat berlangsungnya presentasi hasil diskusi kelompok.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan metode pembelajaran kooperatif tipe Number Heads Together (NHT) yang efektif dalam meningkatkan kualitas proses dan hasil belajar kognitif pada mata pelajaran PKn kelas VIIID SMPN 19 Mataram. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIIID SMPN 19 Mataram yang berjumlah 31 orang. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) dengan tindakan pelaksanaan dilakukan melalui 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu: (1) tahap perencanaan; (2) tahap pelaksanaan; (3) tahap observasi; (4) tahap refleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi pelaksanaan kegiatan guru dan siswa dengan check list dua option yaitu option ya dan option tidak, tes untuk mengambil hasil belajar kognitif siswa yang dilakukan pada setiap akhir siklus dan wawancara sesudah pelaksanaan pembelajaran berupa pendapat guru dan siswa mengenai proses pembelajaran dengan menggunakan metode pembelajaran kooperatif tipe Number Heads Together (NHT). Berdasarkan hasil observasi aktivitas guru pada pelaksanaan pembelajaran siklus I diperoleh data sebanyak 22 deskriptor atau 81,48% dari 27 deskriptor, pada siklus II meningkat mencapai 26 deskriptor atau 93,30%. Sedangkan hasil observasi proses belajar siswa pada siklus I diperoleh data sebanyak 11 deskriptor atau 68,75% dari 16 deskriptor, pada siklus II meningkat sebanyak 15 deskriptor atau 93,75% dari 16 deskriptor. Sedangkan untuk hasil belajar kognitif siswa juga mengalami peningkatan dari siklus I sebanyak 21 siswa atau 67,74% mendapatkan nilai ≥75 sesuai dengan KKM yang ditentukan SMPN 19 Mataram. Sedangkan pada siklus II sebanyak 29 siswa atau 93,55% mendapatkan nilai ≥75 dan telah melampaui indikator kinerja yang telah ditentukan yaitu 85%. Hal ini menunjukkan bahwa penerapan metode pembelajaran kooperatif tipe Number Heads Together (NHT) dapat meningkatkan kualitas proses dan hasil belajar kognitif pada mata pelajaran PKn siswa kelas VIIID SMPN 19 Mataram.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kualitas Proses, Hasil Belajar Kognitif, Metode Pembelajaran Kooperatif tipe Number Heads Together (NHT), Mata Pelajaran PKn
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 13 Jul 2018 03:42
Last Modified: 13 Jul 2018 03:42
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/5775

Actions (login required)

View Item View Item