PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPS MENGGUNAKAN METODE DEBAT PENDAPAT (POINT-COUNTERPOINT) SISWA KELAS IV SDN 3 SURANADI TAHUN AJARAN 2012/2013

ARIANI, RINDI (2013) PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPS MENGGUNAKAN METODE DEBAT PENDAPAT (POINT-COUNTERPOINT) SISWA KELAS IV SDN 3 SURANADI TAHUN AJARAN 2012/2013. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
isi.docx
Restricted to Repository staff only

Download (88kB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya aktivitas dan hasil belajar siswa. Dimana permasalahan yang terjadi disebabkan oleh kurang mamapunya siswa dalam memahami pelajaran dengan baik karena dalam mengajar kurang bervariasinya metode yang digunakan oleh guru. Tujuan dari penelitian ini adalah bagaimanakah meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPS siswa kelas IV SDN 3 Suranadi. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode debat pendapat (point-counterpoint) dalam meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPS siswa kelas IV SDN 3 Suranadi tahun ajaran 2012-2013. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas dengan tahapan sebagai berikut yaitu mulai dari tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi/evaluasi dan yang terakhir tahap refleksi. Data penelitian ini diperoleh dengan menggunakan lembar pedoman observasi dan lembar pedoman hasil belajar siswa. Hasil penelitian ini adalah pada siklus I rata-rata tes hasil belajar siswa pada siklus I adalah 57.27 dan siswa yang tuntas sebanyak 23 siswa dari 33 siswa. sedangkan hasil aktivitas belajar siswa pada siklus I total skor 36,5 dengan rata-rata 2,28 yang tergolong cukup aktif. Sedangkan pada siklus II total skor 49,5 dengan rata-rata 3,09 yang tergolong aktif. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode debat pendapat (point-counterpoint) dalam pembelajaran IPS dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IV SDN 3 Suranadi tahun ajaran 2012/2013.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Metode pembelajaran debat pendapat (point-counterpoint), aktivitas siswa, hasil belajar IPS.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 20 Jul 2018 02:25
Last Modified: 20 Jul 2018 02:25
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/6319

Actions (login required)

View Item View Item