HUBUNGAN ANTARA KEMAMPUAN METAKOGNISI DENGAN HASIL BELAJAR MAHASISWA BARU PENDIDIKAN MIPA FKIP UNIVERSITAS MATARAM

H E N I A N D R I Y A N I, H E N I A N D R I Y A N I (2018) HUBUNGAN ANTARA KEMAMPUAN METAKOGNISI DENGAN HASIL BELAJAR MAHASISWA BARU PENDIDIKAN MIPA FKIP UNIVERSITAS MATARAM. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL PENELITIAN.pdf

Download (450kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif yang bersifat korelasional dengan tujuan untuk mengetahui hubungan antara kemampuan metakognisi dengan hasil belajar mahasiswa baru pendidikan MIPA FKIP Universitas Mataram. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret-April 2015. Populasi penelitian adalah seluruh mahasiswa jurusan pendidikan MIPA. Sampel penelitian adalah mahasiswa baru pendidikan MIPA angkatan 2014. Pengambilan data dilakukan melalui teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan untuk mengukur kemampuan metakognisi yaitu menggunakan angket Metacognitive Awareness Inventory (MAI), sedangkan hasil belajar diperoleh dari hasil ujian akhir semester (UAS) yang tertera pada kartu hasil studi (KHS) masing-masing mahasiswa. Uji validitas, uji hipotesis dan uji signifikansi dalam penelitian ini menggunakan teknik korelasi product moment. Untuk uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach. Hasil analisis data diperoleh nilai kemampuan metakognisi mahasiswa adalah 3,03. Nilai rxy yaitu 0,213 dengan nilai signifikansi 3,106 dan nilai koefisien korelasi 4,54%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kemampuan metakognisi dengan hasil belajar mahasiswa baru pendidikan MIPA FKIP Universitas Mataram.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Hubungan, Kemampuan Metakognisi, Hasil Belajar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 25 Jul 2018 06:43
Last Modified: 25 Jul 2018 06:43
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/6484

Actions (login required)

View Item View Item