VARIASI GENOTIPE GEN BONEMORPHOGENETIC PROTEIN RECEPTOR 1B(BMPR-1B) PADA KAMBING LOKALDI KABUPATEN LOMBOK BARAT

KURNIAWAN, M. RENDRA (2016) VARIASI GENOTIPE GEN BONEMORPHOGENETIC PROTEIN RECEPTOR 1B(BMPR-1B) PADA KAMBING LOKALDI KABUPATEN LOMBOK BARAT. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
jurnal pdf.pdf

Download (274kB) | Preview

Abstract

Gen BMPR-1B merupakan gen yang mengatur sifat prolifik pada ternak yang menyebabkan peningkatan kecepatan laju ovulasi dan jumlah anak sekelahiran (littersize). Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi variasi genotipe gen BMPR-1B dan jumlah anak sekelahiran (litter size) pada kambing lokal yang dipelihara di Kabupaten Lombok Barat.Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Imunobiologi FMIPA Universitas Mataram.Materi penelitian menggunakan sampel darah kambing lokal sebanyak 144 ekor. Gen BMPR-1B diamplifikasi dengan teknik PCR menggunakan primer BMPR-1B forward (5’-GTCGCTATGGGGAAGTTTGGATG-‘3) dan reverse (5’-CAAGATGTTTTC ATGCCTCATCAACACGGTC-‘3). Hasil PCR yang diperoleh adalah teramplifikasinya pita DNA spesifik dengan ukuran 140 bp. Keragaman gen BMPR-1B dianalisa dengan menggunakan metodeRFLP dengan enzim AvaII (G|GACC). Hasil analisa RFLP menunjukkan tidak ada titik potong enzim AvaII pada produk PCR, sehingga hanya ditemukannya satu genotipe “++” dengan fragmen 140 bp. Berdasarkan data kelahiran, kambing lokal memiliki litter size antara 1-3 ekor/kelahiran yang terdiri dari 14 ekor dengan rata-rata litter size 1,0; 74 ekor dengan rata-rata litter 1.53 ± 0.11; dan 27 ekor dengan rata-rata litter size2.01 ± 0.14. Kata Kunci :

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Variasi, Gen BMPR-1B, Litter Size,Kambing Lokal.
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: M Jafar Jafar
Date Deposited: 30 Jul 2018 03:03
Last Modified: 30 Jul 2018 03:03
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/6967

Actions (login required)

View Item View Item