PRESS RELEASE HUMAS PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK UTARA: SEBUAH KAJIAN BERDASARKAN ANALISIS LINGUISTIK FUNGSIONAL SISTEMIK

BUDIMAN, IHWAN (2014) PRESS RELEASE HUMAS PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK UTARA: SEBUAH KAJIAN BERDASARKAN ANALISIS LINGUISTIK FUNGSIONAL SISTEMIK. S2 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
BAB I,II,III,IV,V.doc
Restricted to Repository staff only

Download (509kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh deskripsi mengenai Press Release Humas Pemerintah Kabupaten Lombok Utara dengan menggunakan analisis linguistic fungsional sistemik, yang meliputi: 1) tipe proses yang dominan, 2) pengaruh proses terhadap partisipan, 3) tipe sirkumstan yang dominan, dan 4) konteks budaya yang ada dalam teks press release. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilaksanakan menggunakan teknik simak bebas libat cakap dan teknik catat. Sedangkan analisis data menggunakan teknis identifikasi dan hasil analisis data disajikan dengan dua metode yaitu metode formal dan informal. Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut: 1) tipe proses didominasi oleh proses material sebanyak 41,18%, proses verbal sebanyak 23,53%, proses relasional sebanyak 17,65%, proses mental 11,76%, proses wujud 5,88%, dan proses tingkah laku. Dominasi proses material dibanding proses lainnya mengandung implikasi bahwa teks press release humas pemerintah Kabupaten Lombok Utara lebih menekankan suatu peristiwa yang melibatkan tindakan pelaku daripada suatu keadaan; 2) sejalan dengan data diatas maka jenis partisipan yang sering muncul dalam teks press release humas pemerintah Kabupaten Lombok Utara adalah partisipan gol, partisipan pembermanfaat, partisipan pelaku dan partisipan pembicara yang menunjukkan bahwa teks press release humas pemerintah Kabupaten Lombok Utara didominasi oleh proses material dan proses verbal; 3) tipe sirkumstan yang dominan dalam penelitian ini adalah sirkumstan rentang waktu (50%), sirkumstan lokasi (33,33%), sirkumstan sebab (11,11%), dan sirkumstan cara (5,56%). Sirkumstan rentang waktu dan lokasi kerap muncul pada proses material, yang menunjukkan bahwa banyak realisasi pengalaman dihubungkan dengan tipe sirkumstan tersebut; 4) Teks press release atau siaran pers Humas Pemerintah Kabupaten Lombok Utara merupakan laporan kegiatan yang di tulis dikoran termasuk jenis teks recount yang bertipe factual recount. Struktur generik teks press release atau siaran pers humas pemerintah Kabupaten Lombok Utara terdiri dari; (1) Orientation atau orientasi, (2) Series of events atau daftar kejadian, (3) Re-orientasi atau komentar pribadi yang merangkum kejadian. Kata kunci:

Item Type: Thesis (S2)
Keywords (Kata Kunci): Press Release, Analisis Linguistik Fungsional Sistemik
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: M Jafar Jafar
Date Deposited: 31 Aug 2018 01:09
Last Modified: 31 Aug 2018 01:09
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/7583

Actions (login required)

View Item View Item