ANALISIS NERACA AIR LAHAN DI KECAMATAN TANJUNG KABUPATEN LOMBOK UTARA

ARDIANSYAH, RIZAL (2018) ANALISIS NERACA AIR LAHAN DI KECAMATAN TANJUNG KABUPATEN LOMBOK UTARA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL PDF.pdf

Download (597kB) | Preview

Abstract

Neraca air lahan merupakan antara masukan dan pengeluaran air di suatu tempat pada periode tertentu, sehingga dapat digunakan untuk menghitung jumlah air pada saat surplus dan defisit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari neraca air lahan di Kecamatan Tanjung Kabupaten Lombok Utara. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode diskriptif dengan cara mengumpulkan data skunder dan melakunan survei dengan pengamatan langsung di lapangan dan metode eksperimental dengan cara pengambilan sampel tanah untuk diuji di laboratorium guna mendapatkan jenis tekstur tanah. Adapun parameter yang dikaji adalah curah hujan (CH), suhu udara (T), indeks panas tahunan (I), evapotranspirasi potensial belum terkoreksi (ETPx), evapotranspirasi potensial setelah terkoreksi (ETP), akumulasi potensi kehilangan air (APWL), water holding capacity (WHC), kandungan air tanah (KAT), perubahan kandungan air tanah (∆KAT), evapotranspirasi aktual (ETA), defisit (D) dan surplus (S). Dari hasil penelitian ini didapatkan curah hujan tertinggi sebesar 327 mm/bulan dan terendah 8 mm/bulan jumlah curah hujan selama setahun 1426 mm/tahun, dengan suhu udara rata-rata 26,5Cᵒ sampai 27,5Cᵒ, jumlah indeks panas selama setahun 152,6, dengan nilai evapotranspirasi potensial 130,9 mm/bulan hingga 152,5 mm/bulan evapotaranspirasi selama setahun mencapai 1.689 mm/tahun; water holding kapasity rata-rata 205,5 mm dengan kandungan air tanah 205,5 mm/bulan hingga 5 mm/bulan dengan perubahan kandungan air tanah pada bulan CH>ETP 0 mm/bulan dan CH<ETP -28 hingga -2 mm/bulan dan nilai evapotranspirasi aktual sebesar 152,2 mm/bulan sampai -22 mm/bulan dengan evapotranspirasi aktual Selma setahun mencapai 784 mm/tahun. Sedangkan untuk defisit 53,1 mm/bulan sampai 152,9 mm/bulan dengan defisit selama setahun mencapai 874 mm/tahun dan nilai surplus 31,1 mm/bulan hingga 184,4 mm/bulan jumlah surplus selama setahun mencapai 446,4 mm/tahun.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Neraca Air Lahan, Metode Thornwaite and Mather
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 12 Sep 2018 03:32
Last Modified: 12 Sep 2018 03:32
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/7943

Actions (login required)

View Item View Item