PEMANFAATAN MEDIA GAMBAR DAN KARTU HURUF UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PADA SISWA KELAS I SDN 02 MONTONG GAMANG TAHUN PELAJARAN 2012 / 2013

MUSPIATI, MUSPIATI (2013) PEMANFAATAN MEDIA GAMBAR DAN KARTU HURUF UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PADA SISWA KELAS I SDN 02 MONTONG GAMANG TAHUN PELAJARAN 2012 / 2013. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
BAB I-III.docx
Restricted to Repository staff only

Download (143kB)

Abstract

Pembelajaran Bahasa Indonesia khususnya membaca yang digunakan guru di Kelas I SDN 02 Montong Gamang masih bersifat konvensional. Guru hanya memberikan ceramah dan dilanjutkan dengan pemberian tugas. Guru sama sekali tidak menggunakan alat peraga yang dapat mempermudah siswa dalam menerima pelajaran khususnya pada materi membaca lancar. Hal inilah yang menyebabkan siswa kelas I SDN 02 Montong Gamang masih belum mampu dalam membaca dengn baik dan lancar. Untuk meningkatkan kemampuan membaca siswa kelas I tersebut, salah satu cara yang yang dapat dilakukan oleh seorang guru adalah dengan memanfaat-kan media yang dapat mengaktifkan siswa dalam pembelajaran. Adapun media yang dapat digunakan adalah Media Gambar dan Kartu Huruf. Hasil penelitian menunjukkan bahwa skor aktivitas siswa pada siklus I dan II meningkat dari kategori cukup aktif menjadi sangat aktif. Nilai rata-rata siswa pada siklus I dan II juga meningkat dari 63,87 menjadi 77,74, serta ketuntasan klasikal pada siklus I dan II meningkat dari 58,06 menjadi 87,10. Dengan hasil penelitian yang diperoleh, maka Penelitian Tindakan Kelas ( PTK ) ini telah memenuhi indikator yang ingin dicapai. Berdasarkan hasil yang diperoleh, maka dapat disimpulkan bahwa Pemanfaatan Media Gambar dan Kartu Huruf dapat meningkatkan kemampuan Membaca siswa kelas I SDN 02 Montong Gamang.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Media Gambar, Kartu Huruf, Membaca Lancar.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 12 Sep 2018 03:22
Last Modified: 12 Sep 2018 03:22
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/7959

Actions (login required)

View Item View Item