ANALISIS PENDAPATAN USAHA TANI JAGUNG, KEDELAI DAN KACANG HIJAU DI KECAMATAN PUJUT KABUPATEN LOMBOK TENGAH

Ang Sakti, Dede (2018) ANALISIS PENDAPATAN USAHA TANI JAGUNG, KEDELAI DAN KACANG HIJAU DI KECAMATAN PUJUT KABUPATEN LOMBOK TENGAH. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
JURNAL.pdf

Download (131kB) | Preview

Abstract

. Tujuan penelitian ini adalah Untuk menganalisis besarnya pendapatan usahatani usahatani jagung, kedelai, dan kacang hijau di Kecamatan Pujut Kabupaten Lombok Tengah Tahun 2018. Metode penelitian yng digunakan adalah metode deskriptif dengan cara pengumpulan data yaitu model teknik survei. Unit analisis dalam penelitian ini adalah Usahatani Kedelai di Kecamatan Pujut Kabupaten Lombok Tengah. Penentuan daerah penelitian secara purposive sampling. Penentuan jumlah responden dilakukan secara quota sampling, yaitu dengan menentukan jumlah responden terlebih dahulu sebanyak 30 petani dengan masing-masing usahatani sebanyak 10 petani di Desa Teruai, 10 petani di Desa Kawo dan 10 petani di Desa Pegembur. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Pendapatan yang diperoleh dari usahatani jagung sebesar Rp 4.897.783 per luas lahan garapan atau Rp 9.603.496 per hektar. (2) Pendapatan usahatan kedelai sebesar Rp 3.660.844 per luas lahan garapan atau Rp 5.783.324 per hektar. (3) Pendapatan usahatani kacang hijau sebesar Rp 1.186.369 per luas lahan garapan atau Rp 2.708.606 per hektar. Saran dari hasil penelitian ini adalah (1) Pemerintah khususnya PPL lebih berperan aktif dalam melakukan penyuluhan dan pembinaan serta memberikan inovasi-inovasi baru yang sesuai dengan kondisi lahan kepada petani dengan harapan mampu memberikan dan menawarkan solusi dari berbagai macam masalah yang dihadapi petani. (2) Diharapkan kepada pemerintah untuk memberikan patokan harga yang sesuai terhadap petani untuk menjual usahataninya.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): pertanian, petani
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 29 Sep 2018 03:23
Last Modified: 29 Sep 2018 03:23
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/7979

Actions (login required)

View Item View Item