ANALISIS KELAYAKAN USAHATANI TAMBAK IKAN BANDENG DI KECAMATAN WOHA KABUPATEN BIMA

Nur’Aisyah, Siti (2016) ANALISIS KELAYAKAN USAHATANI TAMBAK IKAN BANDENG DI KECAMATAN WOHA KABUPATEN BIMA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
JURNAL.pdf

Download (135kB) | Preview

Abstract

Kecamatan Woha merupakan salah satu Kecamatan yang memiliki areal tambak yang luas dan merupakan sentra produksi ikan bandeng. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1). Pendapatan usahatani tambak ikan bandeng 2). Kelayakan usahatani tambak ikan bandeng, 3). Kendala-kendala dalam usahatani tambak ikan bandeng. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif, unit analisis dalam penelitian ini petani tambak ikan bandeng. Hasil penelitian menunjukkan: 1). Pendapatan usahatani tambak ikan bandeng di Kecamatan Woha Kabupaten Bima satu kali budidaya yaitu sebesar Rp 28.802.352/LLG. Dimana biaya produksi rata-rata tambak ikan bandeng sebesar Rp 5.773.944/LLG satu kali budidaya. 2). BEP produksi yaitu sebesar 330 kg, BEP harga yaitu sebesar Rp 2.926/kg dalam satu kali budidaya dan R/C = 5,99 yang artinya usahatani tambak ikan bandeng layak untuk dikembangkan. 3). Kendala yang dihadapi dalam usahatani tambak ikan bandeng ini adalah banjir, hama liar yang menghambat proses pertumbuhan ikan bandeng dan penyuluhan yang jarang dilakukan. Kata Kunci:

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kelayakan, BEP, Pendapatan
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: M Jafar Jafar
Date Deposited: 08 Oct 2018 04:06
Last Modified: 08 Oct 2018 04:06
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/8413

Actions (login required)

View Item View Item