PENERAPAN METODE TUTOR SEBAYA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SAINS POKOK BAHASAN GERAK BENDA DAN ENERGI KELAS III DI SDN 14 MATARAM TAHUN AJARAN 2010/2011

M U R S I D I N, M U R S I D I N (2018) PENERAPAN METODE TUTOR SEBAYA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SAINS POKOK BAHASAN GERAK BENDA DAN ENERGI KELAS III DI SDN 14 MATARAM TAHUN AJARAN 2010/2011. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
BAB I REVISI.docx

Download (24kB)
[img] Text
BAB II REVISI.docx

Download (25kB)
[img] Text
BAB III REVISI.docx

Download (48kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil observasi awal terhadap pelaksanaan pembelajaran pada siswa kelas III di SDN 14 Mataram, bahwa aktivitas dan hasil belajar siswa masih rata-rata di bawah KKM(kriteria ketuntasan minimal) 60. Untuk mengatasi masalah ini dilakukan penelitian yang bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran sains dengan menerapkan metode tutor sebaya. Dengan subyek penelitian adalah semua siswa kelas III SDN 14 Mataram yang berjumlah 17 orang yang terdiri dari 9 laki-laki dan 8 perempuan. Penelitian tindakan kelas ini (PTK) terdiri dari 2 (dua) siklus dengan alur penyusunan yakni perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Instrumen yang digunakan adalah lembar evaluasi (soal-soal) dan lembar observasi aktivitas siswa. Hasil penelitian disimpulkan bahwa pada siklus I, aktivitas belajar siswa pertemuan 1 dan 2 terlaksana 53,70% : 57,40% dengan kriteria cukup aktif. Pada siklus II mengalami peningkatan menjadi 68,51% : 75,92% dengan kriteria aktif. Sedangkan hasil belajar siswa pada siklus I dan II mengalami peningkatan prosentase ketuntasan belajar klasikal yakni 64,704% menjadi 82,35%. Peningkatan prosentase ketuntasan dibarengi dengan peningkatan nilai rata-rata kelas masing-masing sebesar 67,64 pada siklus I dan 75 pada siklus II, hai ini menunjukan telah tercapai prosentase ketuntasan belajar klasikal yang ditetapkan yaitu 75%. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahawa aktivitas dan prestasi pembelajaran sains dengan menerapkan metode tutor sebaya pada siswa kelas III SDN 14 Mataram tahun ajaran 2010/1011meningkat.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): : Metode Tutor Sebaya dan prestasi belajar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Saprudin Saprudin
Date Deposited: 18 Oct 2018 01:48
Last Modified: 18 Oct 2018 01:48
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/8806

Actions (login required)

View Item View Item