ANALISA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN MENULIS DALAM BELAJAR TATAP MUKA TERBATAS PADA PESERTA DIDK KELAS II SDN 1 BAGIKPOLAK

DEMAS MARTANTO, NIZAR DWI PUTRA (2023) ANALISA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN MENULIS DALAM BELAJAR TATAP MUKA TERBATAS PADA PESERTA DIDK KELAS II SDN 1 BAGIKPOLAK. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI DEMAS MARTANTO NIZAR DWI PUTRA E1E216036.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
JURNAL DEMAS MARTANTO NIZAR DWI PUTRA E1E216036.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang bagaimana langkahlangkah pelaksanaan pembelajaran menulis siswa dalam belajar tatap muka terbatas di kelas II SDN 1 Bagik Polak. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian Fenomenologi. Adapun subyek penelitian ini dilakukan di kelas II SDN 1 Bagik Polak. Sementara obyek penelitiannya adalah pelaksanaan pembelajaran menulis permulaan dalam tatap muka terbatas.Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, metode dan teknik. Pembelajaran menulis haruslah ditafsirkan sebagai sebuah proses yang ditunjukkan untuk mengembangkan serangkaian aktivitas siswa dalam rangka menghasilkan sebuah tulisan dibawah bimbingan, arahan, dan motivasi guru. Sejalan dengan definisi ini, pembelajaran menulis mengikuti tahapan proses menulis yaitu, 1.) Tahapan Pramenulis merupakan tahapan persiapan, 2.)Tahap pembuatan draf yakni menentukan kerangka menjadi kalimat utama,langkah selanjutnya memperluas kalimat menjadi paragraf, 3.) Tahap merevisi merupakan kegiatan menyempurnakan suatu standar sesuai kebutuhan, 4.) Tahap menyunting merupakan memeriksa dan perbaikan unsur mekanik karangan, seperti ejaan,gaya nahasa,dll. Sehingga siswa benar-benar mampu menuliskan sesuai dengan tahapan proses yang jelas. Di sisi lain, guru juga harus membekali siswa dengan berbagai strategi menulis pada setiap tahapan aktivitas menulis yang dilakukan siswa. Melalui kolaborasi peran guru dan siswa ini pembelajaran menulis diyakini akan mencapai hasil yang memuaskan.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Pembelajaran Menulis, Tatap Muka Terbatas Bahasa Indonesia SD
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 30 Mar 2023 04:30
Last Modified: 30 Mar 2023 04:30
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/35766

Actions (login required)

View Item View Item