Analisis Preferensi Pengunjung Kawasan Wisata Gili Meno Kabupaten Lombok Utara

Budi, Santoso (2019) Analisis Preferensi Pengunjung Kawasan Wisata Gili Meno Kabupaten Lombok Utara. Analisis Preferensi Pengunjung Kawasan Wisata Gili Meno Kabupaten Lombok Utara, 7 (2). pp. 141-154. ISSN pISSN : 8053-9571 eISSN : 2477-1767

[img]
Preview
Text
DISTRIBUSI Vol 7 No 2, September 2019.pdf

Download (329kB) | Preview
Official URL: https://distribusi.unram.ac.id/index.php/distribus...

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui preferensi pengunjung kawasan wisata Gili Meno Kabupaten Lombok Utara. Preferensi pengunjung terbagi ke dalam tiga aspek, yaitu preferensi berdasarkan aspek daya tarik wisata, fasilitas di lokasi wisata, dan aksesibilitas. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sample survey. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan accidental sampling dengan jumlah sampel sebanyak 50 orang responden. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan statistik deskriptif dengan tabel frekuensi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa preferensi pengunjung berdasarkan daya tarik wisata adalah keindahan panorama alam dan kegiatan snorkeling; preferensi fasilitas umum yang diperlukan adalah pusat informasi; preferensi tempat menginap adalah homestay; preferensi tempat makan adalah rumah makan atau resturant; preferensi aksesibilitas menuju lokasi wisata adalah kemudahan mencapai lokasi; dan preferensi alat transportasi selama di lokasi wisata adalah sepeda. Untuk aksesibilitas, perlu adanya perbaikan terkait dengan jadwal keberangkatan boat menuju kawasan wisata Gili Meno.

Item Type: Article
Keywords (Kata Kunci): Preferensi pengunjung, daya tarik wisata, fasilitas, aksesibilitas.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi
Depositing User: Drs Budi Santoso M.Com., Ph.D
Date Deposited: 20 Mar 2023 05:24
Last Modified: 20 Mar 2023 05:24
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/35825

Actions (login required)

View Item View Item