STRATEGI BANDARA INTERNASIONAL ZAINUDDIN ABDUL MADJID UNTUK MENJAGA LEVEL ALERT DALAM MENCAPAI ACCEPTABLE LEVEL OF SAFETY PERFORMANCE (ALoSP)

VELIN PARDIA, GRACECILIA (2023) STRATEGI BANDARA INTERNASIONAL ZAINUDDIN ABDUL MADJID UNTUK MENJAGA LEVEL ALERT DALAM MENCAPAI ACCEPTABLE LEVEL OF SAFETY PERFORMANCE (ALoSP). Diploma thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Revisi KTI Velin Pardia Gracecilia.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Karya Tulis Ilmiah ini berjudul “Strategi Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid untuk Menjaga Level Alert dalam Mencapai Acceptable Level of Safety Performance” yang dilatarbelakangi oleh adanya incident terkait indikator keselamatan seperti bird strike, runway incursion, runway excursion, FOD, dan ground collision yang terjadi di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid yang menyebabkan alert terpicu sehingga akan mempengaruhi capaian Acceptable Level of Safety Performancenya sehingga frekuensi incident tersebut perlu diminimalisir agar potensi yang ditimbulkan tidak memiliki risiko yang tinggi. Oleh karena itu, perlu diketahui kondisi level alert dari setiap incident dan strategi yang harus dilakukan agar level alert tersebut tetap terjaga dan dapat mencapai Acceptable Level of Safety Performance. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara, studi literatur, dan dokumentasi. Data yang diperoleh kemudian dituangkan dalam bentuk deskriptif. Pembahasan dari penelitian ini menunjukkan bahwa incident bird strike terpicu alert 2 (dua) dan alert 3 (tiga) sehingga Acceptable Level of Safety Performancenya tidak tercapai dan ground collision terpicu alert 2 (dua) namun Acceptable Level of Safety Performancenya tercapai. Melihat kondisi yang seperti ini, maka strategi yang dapat digunakan adalah menerepkan 4 Pilar Safety Management System yaitu Kebijakan Keselamatan, Manajemen Risiko Keselamatan, Jaminan Keselamatan, dan Promosi Keselamatan

Item Type: Thesis (Diploma)
Keywords (Kata Kunci): Tingkat Kinerja Keselamatan yang dapat diterima, Indikator Kinerja Keselamatan, Peringatan, Strategi
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Ekonomi
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 06 Jun 2023 13:34
Last Modified: 06 Jun 2023 13:34
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/39272

Actions (login required)

View Item View Item