PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN REACT UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA DALAM PEMBELAJARAN SOSIOLOGI KELAS XI IPS 1 DI SMA NEGERI 1 LINGSAR

NI WAYAN AYU, PUSPA DEWI (2023) PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN REACT UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA DALAM PEMBELAJARAN SOSIOLOGI KELAS XI IPS 1 DI SMA NEGERI 1 LINGSAR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI NI WAYAN AYU PUSPA DEWI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img]
Preview
Text
JURNAL NI WAYAN AYU PUSPA DEWI.pdf

Download (509kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa dalam pembelajaran sosiologi dengan penerapan strategi pembelajaran REACT pada peserta didik kelas XI IPS 1 di SMA Negeri 1 Lingsar. Metode penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian ini dilakukan selama dua siklus, masing-masing siklus terdapat dua kali pertemuan dan memiliki 4 langkah-langkah dalam penelitian yaitu: (1) perenanaan; (2) tindakan; (3) observasi; (4) refleksi. Analisa data pada penelitian ini menggunakan reduksi data, pemaparan data dan menarik kesimpulan. Instrumen dalam penelitian ini dengan observasi, tes dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian dari siklus I, jumlah indikator yang muncul dalam observasi proses pembelajaran dengan penerapan strategi REACT sebanyak 32 indikator (91%) dari jumlah total 35 indikator. Data kemampuan berpikir tingkat tinggi peserta didik pada siklus I pada proses pembelajaran menunjukan ketuntasan sebesar 79% dan hasil tes kemampuan berpikir tingkat tinggi menunjukkan ketuntasan 26%. Sedangkan data observasi siklus duapelaksanaan tahapan pembelajaran sosiologi dengan penerapan strategi REACT terlaksana (100%) dari 35 indikator. Kemudian meningkat pada siklus dua pada tahapan pembelajaran dengan ketuntasan mencapai 82% dan hasil tes kemampuan berpikir kritis menunjukkan ketuntasan 82%. Berdasarkan penelitian ini, maka dapat dinyatakan bahwa penerapan strategi pembelajaran REACT dapat menumbuhkan kreahlian berpikir kritis peserta didik kelas XI IPS 1 di SMA Negeri 1 Lingsar dalam pembelajaran sosiologi.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kemampuan Berpikir Kritis, Pembelajaran Sosiologi dan Strategi pembelajaran REACT.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 12 Jun 2023 05:10
Last Modified: 12 Jun 2023 05:10
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/39691

Actions (login required)

View Item View Item